Liga Inggris

Termasuk Si Anak Emas, 4 Pemain Chelsea yang Bisa Jadi Korban Kedatangan Graham Potter

Jumat, 9 September 2022 19:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Phil Noble
Edouard Mendy tertunduk lesu usai membuat blunder di laga Leeds United vs Chelsea (21/08/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble) Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Edouard Mendy tertunduk lesu usai membuat blunder di laga Leeds United vs Chelsea (21/08/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)
Korban Kedatangan Graham Potter ke Chelsea

1. Edouard Mendy

Kiper utama Chelsea, Edouard Mendy, diprediksi akan dikesampingkan oleh Graham Potter yang kini menjadi pelatih baru The Blues.

Graham Potter merupakan pelatih yang gemar memainkan sepak bola secara konstruktif dari lini belakang. Sehingga dibutuhkan kiper yang mengerti cara mendistribusikan bola.

Sedangkan gaya mendistribusikan bola pun menjadi kelemahan terbesar Edouard Mendy, yang kerap berujung pada blunder-blunder yang merugikan Chelsea.

Selain itu, performa kiper asal Senegal ini tengah menurun drastis. Besar kemungkinan, Graham Potter akan menunjuk Kepa Arrizabalaga yang punya distribusi bola cukup baik untuk mengawal gawang Chelsea.

2. Cesar Azpilicueta

Kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta juga nampaknya harus bersiap menerima peran baru sebagai penghuni bangku cadangan seiring kedatangan Graham Potter.

Selama menukangi Brighton, Graham Potter kerap menggunakan bek yang secara fisik lebih mumpuni dan punya ketenangan dalam mengawal pertahanan.

Selain itu, Graham Potter juga menyukai bek yang aktif dalam membantu serangan dan siap naik turun di lapangan dalam melakukan transisi.

Dengan usia yang tak lagi muda dan hadirnya Wesley Fofana serta moncernya Reece James, Azpilicueta nampaknya harus mengorbankan ban kaptennya ke Jorginho.