Bola Internasional

Ronaldo Makin Geregetan, Lionel Messi Pecahkan Rekor Gol Terbanyak Non-Penalti

Senin, 19 September 2022 20:40 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Prio Hari Kristanto
© reutersconnect.com
Lionel Messi telah melampaui rekor gol terbanyak non-penalti milik Cristiano Ronaldo, setelah membantu kemenangan Paris Saint German di Liga Prancis (Ligue 1). REUTERS/Ronen Zvulun Copyright: © reutersconnect.com
Lionel Messi telah melampaui rekor gol terbanyak non-penalti milik Cristiano Ronaldo, setelah membantu kemenangan Paris Saint German di Liga Prancis (Ligue 1). REUTERS/Ronen Zvulun

INDOSPORT.COM – Lionel Messi telah melampaui rekor gol terbanyak non-penalti milik Cristiano Ronaldo, setelah membantu kemenangan Paris Saint German di Liga Prancis (Ligue 1).

Paris Saint-Germain kembali merebut puncak klasemen, setelah mengalahkan Lyon dengan skor tipis 0-1.

Kemenangan laga tandang melawan Lyon itu berhasil mereka raih, berkat satu-satunya gol dari Lionel Messi.

Menariknya, dari gol tunggal tersebut, Lionel Messi telah melampaui rekor Cristiano Ronaldo lewat gol non-penalti meski memainkan 150 laga lebih sedikit.

Melansir dari Daily Mail, pemain asal Argentina itu kini mencetak 672 gol non-penalti, sekaligus melampaui rekor Ronaldo (671 gol).

Sementara Lionel Messi terus mencatatkan rekor baru, Ronaldo justru tampak semakin frustrasi di Manchester United.

Selain itu, jika hal tersebut terus dibiarkan Ronaldo bisa saja akan kehilangan kesempatan untuk mencatatkan rekor lainnya.

Pemain Timnas Portugal itu juga beberapa waktu lalu sukses memutuskan paceklik gol, setelah membantu Manchester United mengalahkan Sheriff.

Sayangnya, gol itu baru tercipta lewat titik putih alias jalur penalti, sehingga ia tak mampu memperpanjang rekor gol non-penalti miliknya.

Kendati demikian, Cristiano Ronaldo masih memegang rekor lain yang belum bisa direbut oleh rival abadinya, Lionel Messi.