Liga Indonesia

Usai Menang Besar atas Barito Putera di Liga 1, Aktivitas Tim Persib Diliburkan

Senin, 19 September 2022 18:10 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Juni Adi
© Arif Rahman/INDOSPORT
David da Silva dan Ciro Alves saat merayakan gol ke gawang Barito Putera. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
David da Silva dan Ciro Alves saat merayakan gol ke gawang Barito Putera.

INDOSPORT.COM - Pemain Persib Bandung mendapatkan libur selama tiga hari dari pelatih Luis Milla, saat kompetisi Liga 1 2022-2023 jeda FIFA Match Day.

Menurut Luis Milla, libur tersebut diberikan kepada pasukannya setelah meraih kemenangan 5-2 pada pertandingan pekan ke-10 kompetisi Liga 1 2022-2023 menghadapi Barito Putera, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Luis Milla sengaja memberikan jatah libur, agar anak asuhnya bisa beristirahat setelah melakoni pertandingan yang cukup berat dan melelahkan di kompetisi Liga 1 2022-2023.

Mantan pelatih timnas Indonesia ini menambahkan, setelah meliburkan aktivitas pasukannya, skuat Maung Bandung akan kembali berlatih pada Selasa (20/09/22).

"Kami akan tetap melanjutkan latihan dan melanjutkan pekerjaan kami. Tentu saya juga paham bahwa pemain itu perlu beristirahat dua sampai tiga hari," kata Luis Milla. 

Luis Milla sudah mempersiapkan progam bagi anak asuhnya, diantaranya agenda latih tanding dengan Persib U-20 pada akhir pekan, progam itu diberikan setelah Achmad Jufriyanto dan kawan-kawan menjalankan program latihan.

Latih tanding tersebut cukup penting untuk menjaga kondisi pemain, selain itu dengan adanya latih tanding pemain bisa menjaga sentuhan bola dan merasakan atmosfer pertandingan.

"Dan pekan depan kami akan memainkan latih tanding menghadapi Persib U-20. Laga itu akan digelar pada hari Sabtu mendatang," ucapnya.

Setelah itu, Luis Milla akan langsung fokus mempersiapkan anak asuhnya guna persiapan menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan kandang pekan ke-11 kompetisi Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), 2 Oktober mendatang.

"Lalu setelah itu pada pekan depannya kami mulai bersiap dan fokus untuk menghadapi pertandingan melawan Persija," tegas Luis Milla.