Liga Italia

Inter Milan Siaga Satu! Bayern Munchen Bakal Embat Lautaro Martinez Jika Gagal Datangkan Kane

Senin, 26 September 2022 20:20 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
© Action Images via Reuters/Lee Smith
Harry Kane di laga UEFA Nations League Jerman vs Inggris. Foto: Action Images via Reuters/Lee Smith. Copyright: © Action Images via Reuters/Lee Smith
Harry Kane di laga UEFA Nations League Jerman vs Inggris. Foto: Action Images via Reuters/Lee Smith.
Harry Kane Diincar Chelsea

Bayern Munchen bukan satu-satunya klub yang meminati Harry Kane, ada klub Liga Inggris lain yang tertarik untuk menggunakan jasa pemain asal Inggris tersebut.

Sehingga, langkah Munchen untuk memasukkan nama Lautaro Martinez dalam daftar belanja klub adalah suatu hal yang wajar.

Mengingat mereka mendapatkan pesaing yang tidak bisa dianggap enteng terkait dengan penandatanganan yang akan dilakukan untuk Kane.

The Blues juga bisa dibilang merupakan klub yang serius untuk merekrut pemain kelahiran London pada 28 Juli 1993 tersebut.

Mengingat, klub yang bermarkas di Stamford Bridge itu baru saja memilih pelatih baru untuk menangani klub, Graham Potter.

Graham Potter sendiri merupakan pelatih asal Inggris, sehingga dirinya juga menilai bahwa Harry Kane cocok dengan gaya permainannya, dan masuk dalam rencanya pada musim-musim selanjutnya.

Hal tersebut wajar dilakukan, karena rekrutan anyar Chelsea, Pierre-Emerick Aubameyang, belum mampu menunjukkan kontribusi dan dampak yang memuaskan bagi tim.

Melansir dari Transfermarkt, hingga saat ini Aubameyang belum mampu menyumbangkan satu gol pun untuk The Blues.

Padahal, pemain asal Gabon tersebut telah diberikan panggung untuk bermain sebanyak dua kali, di ajang Liga Champions 2022/23.

Sehingga, hal tersebut akan membuat Chelsea menjadi pesaing utama bagi Bayern Munchen terkait perebutan tanda tangan Harry Kane.