Liga Indonesia

Liga 1: Dapat Tambahan 2 Pemain, Dewa United Waspadai Kebangkitan RANS Nusantara FC

Jumat, 30 September 2022 19:05 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© Dewa United
Dewa United akan menjamu RANS Nusantara FC pada pekan ke-11 Liga 1 2022/23 pada Sabtu (01/10/22) di Stadion Indomilk Arena, Tangerang. Foto: Dewa United Copyright: © Dewa United
Dewa United akan menjamu RANS Nusantara FC pada pekan ke-11 Liga 1 2022/23 pada Sabtu (01/10/22) di Stadion Indomilk Arena, Tangerang. Foto: Dewa United

INDOSPORT.COM - Dewa United akan menjamu RANS Nusantara FC pada pekan ke-11 Liga 1 2022/23 pada Sabtu (01/10/22) di Stadion Indomilk Arena, Tangerang. Laga nanti jadi perang antartim promosi. 

Jelang laga tersebut, pelatih Dewa United, Nilmaizar melaporkan semua pemain dalam keadaan baik. 

Dia juga dapat tambahan dua tenaga baru yakni Karim Rossi yang telah bebas dari sanksi akumulasi kartu dan Feby Eka yang pulih dari cedera. 

Nilmaizar sangat waspada terhadap kebangkitan RANS Nusantara FC. Pada laga terakhir, tim tamu berhasil kalahkan klub besar, Persebaya Surabaya di markasnya, Stadion Gelora Bung Tomo. 

Tapi, catatan itu sudah dipelajari Dewa United. Nilmaizar pun telah siapkan taktik dan strategi untuk membendung serangan dari klub milik Raffi Ahmad tersebut. 

"Kami sudah melihat pertandingan RANS Nusantara FC melawan Persebaya. Jelas kami harus mewaspadai mereka."

Tapi seperti apa cara kami menghadapi mereka, itu menjadi rahasia tim," ujar Nil pada sesi konpres, Jumat (30/09/22).  

"Mudah-mudahan para pemain bisa menjalankan taktikal yang sudah disiapkan sehingga kami bisa meraih hasil yang diinginkan," katanya.

Selain Karim Rossi dan Feby Eka yang comeback, Dewa United juga bernapas lega karena playmaker asing, Majed Osman sudah kembali usai dipanggil Timnas Lebanon.