Liga Italia

Inter Milan Harus Waspada! Alessandro Bastoni Bisa Saja Membelot ke Tottenham Hotspur Januari Nanti

Sabtu, 1 Oktober 2022 08:15 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Juni Adi
© REUTERS/Alberto Lingria
Alessandro Bastoni saat pemanasan sebelum pertandingan. FOTO: Alessandro Bastoni Copyright: © REUTERS/Alberto Lingria
Alessandro Bastoni saat pemanasan sebelum pertandingan. FOTO: Alessandro Bastoni
Kedekatan Bastoni dengan Antonio Conte

Bukan tanpa alasan jika Alessandro Bastoni sangat diinginkan oleh Antonio Conte untuk didatangkan Tottenham Hotspur. 

Kedekatan antara Antonio Conte dan Alessandro Bastoni sendiri sudah terjalin saat mereka saat sang pelatih tersebut masih menukangi Inter Milan.

Di Inter Milan, Alessandro Bastoni sendiri menjadi andalan Antonio Conte untuk mengawal lini belakang Inter Milan bersama dengan Stefan de Vrij dan juga Milan Skriniar.

Bersama Antonio Conte, Alessandro Bastoni memiliki kenangan manis saat berhasil menghantarkan Inter Milan meraih gelar juara di musim 2020/21.

Penampilan apiknya tersebut juga mampu menghantarkan dirinya dipanggil untuk memperkuat Timnas Italia dan berhasil menjuarai Euro 2020 saat berhasil mengalahkan Inggris di babak adu penalti.

Mengetahui performanya yang konsisten disertai dengan performanya yang konsisten, Antonio Conte pun bersikeras untuk mendatangkan Alessandro Bastoni ke Tottenham Hotspur.

Terlebih lagi, Alessandro Bastoni diharap mampu menjadi penerus Eric Dier yang sudah tidak muda lagi. 

Meski sempat menolak Tottenham Hotspur karena bukan dianggapnya sebagai tim papan atas Eropa, namun bujuk rayu Antonio Conte tampaknya bisa meluluhkan hati bek Italia tersebut.

Cristian Romero pun dapat diandalkan untuk membujuk Alessandro Bastoni agar mau menerima tawaran Tottenham Hotspur.

Hal ini karena pertemanan antara mereka berdua sudah terjalin saat Cristian Romero masih bermain di Liga Italia.