In-depth

Bedah Kualitas Hirving Lozano yang ‘Fix’ ke Manchester United, Auto Jadi Cadangan?

Senin, 10 Oktober 2022 02:02 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Napoli
Hirving Lozano, pemain Napoli. Foto: Napoli Copyright: © Napoli
Hirving Lozano, pemain Napoli. Foto: Napoli
Keunggulan Hirving Lozano

Akurasi Passing yang Cukup Baik

Sebagai pesepak bola, bisa mengumpan tentu adalah keterampilan dasar yang harus dikusai oleh para pemain baik amatir maupun profesional.

Untuk menjalankan sebuah sistem, apa pun itu, akurasi passing menjadi satu hal vital. Oleh karena itu, skuad yang memiliki akurasi passing tinggi cenderung lebih bisa mengontrol permainan sehingga peluang menang kian tinggi untuk didapatkan.

Berikut akurasi passing secara total para pemain: Hirving Lozano (76,3%), Antony (78,4%), Marcus Rashford (72,7%), Jadon Sancho (83,2%), dan Anthony Elanga (73,8%).

Memang akurasi passing Lozano bukanlah yang terbaik jika bergabung ke Manchester United. Namun, setidaknya itu adalah nilai tambah bagi Ten Hag agar ia juga tidak pusing merotasi pemainnya sebab sang pemain juga bisa mengumpan dengan baik.

Dribbling

Lozano tercatat adalah pemain paling jago soal dribbling ketimbang para winger Manchester United lainnya. Berikut datanya:

Hirving Lozano (90%), Antony (20%), Marcus Rashford (61,5%), Jadon Sancho (53,3%), dan Anthony Elanga (50%).

Tentu hal ini menjadi poin positif bagi Erik ten Hag sebab sang pelatih bisa menggunakan Lozano untuk mengacak-acak pertahanan lawan dengan dribble-nya.

Hal yang sama juga diungkapkan Pep Guardiola mengenai mengapa pelatih Manchester City itu membeli Jack Grealish kelewat mahal, tetapi tak mempunyai kontribusi gol dan assist yang mumpuni.

Pelatih asal Spanyol itu menuturkan bahwa ia membeli Grealish bukan untuk menugaskannya mencetak gol, melainkan ada alasan lain di baliknya.

Hal yang sama tampaknya mungkin bisa berlaku baginya. Selain itu, Lozano aslinya berposisi sebagai winger kanan, ia bakal bersaing dengan Antony nantinya.

Memang tak bisa dipastikan apakah bomber asal Napoli itu hanya akan lebih sering menghangatkan bangku cadangan atau tidak.

Akan tetapi, dari caranya bermain kurang lebih Lozano dirasa cocok untuk bermain di bawah tangan dingin Erik ten Hag.