Piala Dunia 2022

3 Pelatih Debutan yang Diprediksi Berprestasi di Piala Dunia 2022, Ada Peraih Sextuple

Selasa, 11 Oktober 2022 22:35 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Sven Hoppe/picture alliance via Getty Images
Hansi Flick, pelatih Jerman. Copyright: © Sven Hoppe/picture alliance via Getty Images
Hansi Flick, pelatih Jerman.
Peraih Sextuple

3. Hansi Flick (Jerman)

Piala Dunia 2022 juga akan menjadi Piala Dunia perdana bagi Hansi Flick sebagai pelatih, meski dirinya beberapa kali sempat merasakan atmosfer ajang itu saat menjadi asisten.

Hansi Flick pertama kali menjadi pelatih Jerman saat dirinya meninggalkan Bayern Munchen pada 2021 dan menggantikan Joachim Loew sebagai pelatih Der Panzer di tahun yang sama.

Sama seperti Scaloni, Hansi Flick sejatinya tak punya kiprah mentereng sebelumnya sebagai pelatih, di mana ia lebih banyak menjadi asisten.

Namun semua berubah pada musim 2019/20, kala dirinya menggantikan Niko Kovac sebagai pelatih Bayern Munchen. Di musim pertamanya, ia mampu membawa Die Roten meraih enam gelar atau Sextuple.

Karena kehebatannya itu, Hansi Flick diprediksi bisa membawa Jerman berprestasi di Piala Dunia. Apalagi, Der Panzer punya pemain-pemain dengan kapasitas mentereng untuk menjadi juara.