In-depth

Lakukan Rotasi, 4 Pemain Ini Bisa Jadi Andalan Man United saat Bersua Sheriff di Liga Europa

Kamis, 27 Oktober 2022 17:14 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Yiannis Kourtoglou
Anthony Martial merayakan golnya ke gawang Omonia bersama para pemain Manchester United (06/10/22). (Foto: REUTERS/Yiannis Kourtoglou) Copyright: © REUTERS/Yiannis Kourtoglou
Anthony Martial merayakan golnya ke gawang Omonia bersama para pemain Manchester United (06/10/22). (Foto: REUTERS/Yiannis Kourtoglou)

INDOSPORT.COM – Berikut empat pemain Manchester United yang bisa jadi andalan sejak awal laga saat menghadapi Sheriff Tiraspol di pertandingan Liga Europa.

Liga Europa memasuki matchday ke lima pada Jumat (28/10/22) dini hari nanti dan Manchester United akan menghadapi Sheriff Tiraspol di Old Trafford.

Bermain di hadapan ribuan pendukungnya sendiri, Manchester United hanya membutuhkan hasil imbang untuk membuat mereka lolos ke babak 16 Liga Europa 2022/23.

Sejauh ini, tim berjuluk The Red Devils tersebut duduk di peringkat kedua klasemen sementara Grup E Liga Europa 2022/23.

Setan Merah telah mengemas sembilan poin dari tiga kali kemenangan dan satu kekalahan. Akan tetapi, hasil imbang saja dipastikan tidak akan cukup untuk memuaskan para pendukung Man United di Old Trafford.

Modal positif juga tengah menyelimuti Manchester United saat ini. Pasukan Erik ten Hag tidak terkalahkan selama lima pertandingan terakhir mereka.

Dari lima pertandingan terakhir yang Manchester United jalani, tiga kemenangan telah mereka raih ditambah dua kali hasil imbang.

Sang lawan, Sheriff Tiraspol sendiri sudah hampir dipastikan tidak dapat melenggang ke fase berikutnya Liga Europa.

Mengetahui kondisi tersebut, Manchester United diprediksi akan memainkan para pemain andalannya yang selama ini kurang mendapat menit bermain.

Siapa saja kah para pemain Manchester United yang akan dimainkan dan menjadi andalan tersebut? Berikut INDOSPORT berikan ulasannya.