Bursa Transfer

Buang Jauh-jauh Juventus, Legenda Arsenal Klaim Zidane Cuma Mau Latih Tim Ini

Jumat, 28 Oktober 2022 05:14 WIB
Penulis: Hernindya Jalu Aditya Mahardika | Editor: Juni Adi
© Etsuo Hara/Getty Images
Massimiliano Allegri (pelatih Juvebtus) dan Zinedine Zidane (pelatih Real Madrid). Copyright: © Etsuo Hara/Getty Images
Massimiliano Allegri (pelatih Juvebtus) dan Zinedine Zidane (pelatih Real Madrid).
Thierry Henry Mengklaim Zidane Hanya Ingin Timnas Prancis

Begitu santer dikaitkan dengan Juventus, Legenda Arsenal, Thierry Henry, memiliki pandangan yang berbeda di mana Zidane akan melatih.

Thierry Henry percaya bahwa Zinedine Zidane hanya mau dan akan menunggu kesempatan untuk bisa melatih timnas Perancis.

"Zizou (Zidane) telah memenangkan trofi Liga Champions, Zizou telah membuktikan bahwa dirinya bisa pergi ke klub seperti Juventus," ucap Thierry Henry dilansir dari Goal.

"Dia sudah terbukti bahwa dia bisa menang di sebuah klub besar. Saya tidak akan pergi ke sana jika Zidane bisa menang di Juventus."

"Saya pikir dia menunggu untuk panggilan melatih timnas Prancis. Jadi saya tidak akan pergi ke sana," ujar Henry.

Lebih lanjut Henry berucap bahwa Zidane sudah mencapai semuanya di level klub bersama Real Madrid dan menurutnya dia tidak mau melatih di level klub meski sudah dikaitkan dengan banyak-banyak tim besar sebelumnya.

"Saya tidak berpikir dia akan pergi ke sana (Juventus). Saya pikir dia menunggu untuk satu hal dan hanya satu hal. Tim nasional," kata Henry melanjutkan.

"Dia memenangkan tiga piala Liga Champions dengan Real Madrid. Mengapa harus pusing dengan klub lain ketika Anda dapat memilih tim nasional? Saya tidak akan melakukannya."

"Dia sudah dikaitkan dengan banyak klub dan itu tidak pernah terjadi. Saya tidak berpikir Zizou ingin melakukan itu tetapi ini saya yang bicara."

"Mungkin dia memang ingin melakukannya. Tetapi saya bisa melihatnya menunggu kesempatan untuk tim nasional dan itu menjadi masuk akal," pungkas Henry.