Piala Dunia 2022

Membedah Kualitas 3 Jenderal Lapangan Tengah Timnas Prancis yang Diandalkan untuk Piala Dunia 2022

Rabu, 9 November 2022 14:59 WIB
Editor: Juni Adi
© Reuters/Annegret Hilse
Eduardo Camavinga, pemain Real Madrid. Foto: REUTERS/Annegret Hilse Copyright: © Reuters/Annegret Hilse
Eduardo Camavinga, pemain Real Madrid. Foto: REUTERS/Annegret Hilse

INDOSPORT.COM - Tiga pemain berposisi sebagai gelandang ini diprediksi akan jadi andalan Timnas Prancis di Piala Dunia 2022.

Turnamen sepak bola terbesar di jagat ini, Piala Dunia 2022 akan segera dimulai kurang dari beberapa hari lagi, tepatnya pada 20 November hingga 18 Desember 2022 mendatang.

Qatar ditunjuk jadi tuan rumahnya usai memenangkan bidding Piala Dunia 2022 beberapa tahun lalu yang diselenggarakan oleh FIFA.

Ini merupakan Piala Dunia edisi kedua yang akan digelar di Asia setelah 20 tahun lalu saat Jepang dan Korea Selatan menjadi tuan rumah di tahun 2002 silam.

Tak hanya itu, Piala Dunia 2022 Qatar juag mencatatkan sejarah baru yaitu dengan digelarnya pertama kali di musim panas untuk Asia, dan musim dingin di Eropa.

Biasanya FIFA selalu menggelar Piala Dunia di pertengahan tahun, saat kompetisi-kompetisi di Eropa berakhir rentang Juni hingga Juli.

Beberapa negara peserta juga telah mengumumkan secara resmi pemain-pemain yang akan dibawa tampil di Piala Dunia 2022 nanti.

Terbaru ada timnas Brasil, Pelatih timnas Brasil, Tite, merilisnya pada Senin (7/11/2022) atau seminggu jelang tenggat waktu pengumuman skuad akhir yang ditentukan FIFA pada 14 November 2022.

Jadwal selanjutnya kemungkinan besar akan ada timnas Prancis yang akan merilis 26 pemain pilihan Dider Deschamps pada Rabu (09/11/22). 

Jelang pengumuman, Didier Deschamps tengah dilanda kepusingan karena banyak pemain bintang andalan cedera dan terancam absen di Piala Dunia 2022.

Salah satunya adalah Paul Pogba. Gelandang milik Juventus itu sebelumnya menjadi andalan saat timnas Prancis merebut gelar juara dunia di Piala Dunia 2018 lalu.

Kabar absennya Pogba dipastikan oleh sang agen, Rafaela Pimenta melalui laporan yang ditulis oleh Fabrizio Romano. 

Cedera yang kini dialami gelandang Juventus tersebut berbeda daripada yang terjadi di awal musim 2022/2023. Apabila di awal musim gara-gara cedera lutut, maka cederanya yang kedua ini karena cedera paha,

“Dia harus memberikan yang terbaik saat ini untuk segera kembali ke lapangan demi penggemar dan timnya secepat mungkin,” ucap Pimenta kepada Telefoot.

Didier Deschamps pun memutar otak untuk bisa mencari suksesor Paul Pogba di lini tengah untuk jadi andalan timnas Prancis di Piala Dunia 2022, berikut kandidatnya: