In-depth

3 Amunisi Berbahaya Unai Emery untuk Laga Manchester United vs Aston Villa, Siap Menang Lagi

Kamis, 10 November 2022 12:05 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS-Pablo Morano
Unai Emery dan Aston Villa siap kalahkan Manchester United lagi, kali ini di putaran ketiga Piala Liga Inggris. Foto: REUTERS-Pablo Morano. Copyright: © REUTERS-Pablo Morano
Unai Emery dan Aston Villa siap kalahkan Manchester United lagi, kali ini di putaran ketiga Piala Liga Inggris. Foto: REUTERS-Pablo Morano.
Siapa Lagi Selain Lucas Digne?

Emiliano Martinez

Satu lagi pemain yang berkontribusi besar atas kemenangan Aston Villa melawan Manchester United tempo hari.

Aksinya saat mengatur rekan-rekannya sebelum tendangan bebas Lucas Digne pun sampai viral di dunia maya - meski pada akhirnya menuai kontroversi di kalangan publik.

Mantan kiper senior yakni Paul Robinson bahkan mempertanyakan urgensi Emiliano Martinez pada waktu itu.

“Saya tidak tahu seberapa besar peran kiper untuk mengatur set play menyerang. Mungkin itu hanya impulsif,

“Karena saya tidak dapat membayangkan kalau itu adalah tugasnya, mengatur para pemain sebelum tendangan bebas,” ucap Paul Robinson seperti diwartakan Football Insider.

Terlepas dari komentar Paul Robinson dan mungkin pihak-pihak lainnya yang sependapat, kesadaran Emiliano Martinez untuk membantu kawan-kawannya di lapangan mungkin dapat diapresiasi.

Jika dimainkan, akankah ia kembali menunjukkan ‘kepemimpinan’ tersebut di pertandingan Manchester United vs Aston Villa nanti?

Tyrone Mings

Selanjutnya, Manchester United juga harus hati-hati dengan sosok yang satu ini, mengingat ia adalah bek yang berhasil mengantongi Cristiano Ronaldo tempo hari.

Bek berusia 29 tahun tersebut bahkan terlibat duel fisik dengan CR7, yang membuat pertandingan sepak bola bak duel petarung UFC di ring oktagon.

Tidak dapat dipungkiri, Tyrone Mings adalah tembok kuat yang bakal sulit ditembus di pertandingan Manchester United vs Aston Villa nanti.