Piala Dunia 2022

Deretan Pemain Terbaik Grup B Piala Dunia 2022: Bintang Liga Inggris Beradu dengan Bomber Kawakan

Kamis, 17 November 2022 18:51 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Darko Vojinovic - Pool/Getty Images
Gareth Bale merayakan kemenangan Wales atas Turki dalam lanjutan Euro 2020 Copyright: © Darko Vojinovic - Pool/Getty Images
Gareth Bale merayakan kemenangan Wales atas Turki dalam lanjutan Euro 2020
Bintang Kawakan

3. Gareth Bale (Wales)

Nama Gareth Bale sejatinya mulai terlupakan dalam beberapa musim terakhir. Tapi kualitasnya tak bisa diremehkan begitu saja bersama Wales di Piala Dunia 2022 ini.

Sejak memutuskan pergi dari Real Madrid, Gareth Bale hampir hilang dari peredaran, karena dirinya bermain di Major League Soccer (MLS) bersama Los Angeles FC.

Apalagi di musim ini pemain berusia 33 tahun itu tak punya catatan mentereng bersama tim barunya, dengan hanya mencetak 3 gol dalam 14 laga.

Meski begitu, Bale selalu tampil apik bagi Wales di setiap turnamen yang diikuti. Bahkan, ia mengilhami keberhasilan negaranya kembali ke Piala Dunia sejak 1958 silam.

Dengan pengalaman segudang dan kemampuannya, Bale pun akan menjadi andalan Wales untuk melangkah jauh di Piala Dunia 2022.

4. Mehdi Taremi (Iran)

Iran dianggap lawan sepele di grup B ketimbang negara-negara lainnya di grup tersebut. Maklum saja, secara materi Team Melli tak punya amunisi apik dibanding kontestan lainnya.

Tapi status Underdog ini yang bisa saja membuat Iran berbahaya. Sebab, Team Melli punya senjata pamungkas pada diri Mehdi Taremi.

Mehdi Taremi adalah penyerang andalan Iran yang berkarier di Eropa. Tercatat ia bermain bagi raksasa Liga Portugal, yakni FC Porto.

Penyerang berusia 30 tahun ini dikenal akan ketajamannya. Di musim ini saja, dirinya mampu mencetak 13 gol dan 8 assist dari 19 pertandingan.

Bahkan hebatnya lagi, 5 dari 13 golnya itu dicetak di ajang sekelas Liga Champions, yakni ke gawang Bayer Leverkusen, Club Brugge, dan Atletico Madrid dalam tiga laga saja.