Piala Dunia 2022

5 Pemain Real Betis yang Bisa Dipantau Penampilannya di Piala Dunia 2022

Senin, 28 November 2022 17:49 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Reuters/Alberto Lingria
Selebrasi Guido Rodriguez saat laga Liga Europa antara AS Roma vs Real Betis Copyright: © Reuters/Alberto Lingria
Selebrasi Guido Rodriguez saat laga Liga Europa antara AS Roma vs Real Betis
2. William Carvalho

William Carvalho merupakan jebolan akademi klub raksasa Portugal, Sporting CP. Sejak menembus tim senior Sporting pada 2011 silam, dia sempat jadi rebutan klub-klub top Eropa. 

Real Betis menjadi tim beruntung yang mampu menggoda gelandang bertahan berkualitas itu sejak musim panas 2018 lalu. 

Meski andalan di lini tengah Betis, Carvalho belum jadi bintang utama di Portugal. Namun tentu saja, keberadaan gelandang 30 tahun ini bisa jadi amunisi tambahan untuk Cristiano Ronaldo cs.

3. Guido Rodriguez

Tidak hanya Pezzella yang dipanggil tim Argentina untuk memeriahkan Piala Dunia 2022 dari skuat Real Betis. 

Tapi Guido Rodriguez juga dipanggil meski hanya sebagai gelandang pilihan kedua. Karena untuk pos gelandang bertahan Albicelestes masih percaya Leandro Paredes. 

Kendati begitu, gelandang berusia 28 tahun itu dimainkan sejak menit pertama oleh Lionel Scaloni. 

Menghadapi Meksiko, Guido Rodriguez tampil selama 57 menit sebelum dia ditarik keluar dan Enzo Fernandez dimasukkan. 

4. Youssouf Sabaly

Meski lahir di Prancis, bek kanan Real Betis, Youssouf Sabaly mantap memilih negara moyangnya, yakni Senegal sejak 2017 lalu. 

Dengan penampilan impresif bersama Real Betis di musim 2022/2023 ini, Senegal pun memanggilnya untuk perhelatan akbar di Qatar. 

Dia sudah berkontribusi atas tiga poin yang diraih Senegal dari dua pertandingan Grup A Piala Dunia 2022 di Qatar.