Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022: 5 Pemain yang Tampil Paling Bagus di Laga Spanyol vs Jerman

Senin, 28 November 2022 13:18 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© REUTERS/Matthew Childs
Selebrasi Jamal Musiala (kiri) usai Niclas Fullkrug mencetak gol di laga Piala Dunia 2022 Spanyol vs Jerman (28/11/22). (Foto: REUTERS/Matthew Childs) Copyright: © REUTERS/Matthew Childs
Selebrasi Jamal Musiala (kiri) usai Niclas Fullkrug mencetak gol di laga Piala Dunia 2022 Spanyol vs Jerman (28/11/22). (Foto: REUTERS/Matthew Childs)
Niclas Fullkrug

Timnas Jerman patut berterima kasih dengan penampilan Niclas Fullkrug di laga kedua ini. Satu golnya memperpanjang nafas Der Panzer di Piala Dunia 2022.

Dia mencetak gol penyeimbang pada menit 83' dan memaksa Spanyol menyudahi laga dengan skor 1-1.

Penyerang Werder Bremen tersebut bisa disebut sebagai supersub dalam duel kontra Spanyol. 

Fullkrug mencetak gol setelah menggantikan Thomas Muller pada menit 70'.

Kendati tampil 20 menit, Fullkrug bermain efektif dengan melepaskan 3 tembakan, 2 di antaranya tepat sasaran.

David Raum

Bek milik RB Leipzig, David Raum, bermain baik di sisi kiri pertahanan Jerman.

Ia melakukan 5 intersep, menjadi yang tertinggi daripada pemain lain.

David Raum melakukan block penting melawan Ferran Torres pada paruh babak pertama.

Sehingga memberikan rasa aman bagi pertahanan Die Mannschaft.