Liga Indonesia

Liga 1 2022/23 Resmi Lanjut Mulai 5 Desember, Pemain Protes: Memangnya Kami Robot?

Sabtu, 3 Desember 2022 08:10 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Kompetisi Liga 1 2022 resmi dilanjutkan kembali mulai tanggal 5 Desember 2022, tetapi banyak pemain yang protes terkait padatnya jadwal laga. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Kompetisi Liga 1 2022 resmi dilanjutkan kembali mulai tanggal 5 Desember 2022, tetapi banyak pemain yang protes terkait padatnya jadwal laga.

INDOSPORT.COM - Kompetisi Liga 1 2022/23 resmi dilanjutkan kembali mulai tanggal 5 Desember 2022. Namun, banyak pemain yang protes terkait padatnya jadwal laga.

Polri akhirnya mengeluarkan izin untuk melanjutkan kompetisi Liga 1 2022/23 yang sempat tertunda selama dua bulan, usai Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.

Izin tertulis dari Polri itu sudah diterima oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada Jumat (02/12/22). Rencanan kick-off 5 Desember ini.

Sebelumnya, telah diinformasikan bahwa lanjutan kompetisi Liga 1 akan dihelat dengan sistem bubble dan terpusat.

Liga 1 akan dihelat di Stadion Sultan Agung Bantul, Stadion Maguwoharjo Sleman, lalu Stadion Moch Soebroto Magelang, Stadion Manahan Solo, dan Stadion Jatidiri Semarang.

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, turut menyampaikan kabar gembira bahwa Liga 1 telah diizinkan untuk bergulir per Desember ini.

"Terima kasih Mabes Polri, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian PUPR, dan Kementerian Kesehatan atas perhatian dan kerjasamanya selama ini," ucap Ferry.

"Berdasarkan surat rekomendasi lanjutan putaran pertama, Liga 1 2022/23 akan dimulai pada 5 Desember 2022. Putaran pertama akan berakhir pada akhir Desember."

Dengan banyaknya laga yang masih harus dihelat, dan mengejar target laga putaran pertama harus tuntas di akhir Desember, maka jadwal pertandingan sangat padat.

Meski gembira melihat Liga 1 digelar lagi, tapi banyak pula pemain yang protes karena jadwal yang padat hingga tidak manusiawi.