In-depth

Ferdi Kadioglu, Incaran AC Milan Jebolan Timnas Belanda yang Dibajak Turki

Selasa, 6 Desember 2022 16:55 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Instagram@ferdi_kadioglu
Pemain Fenerbahce dan Timnas Turki, Ferdi Kadioglu. Foto: Instagram@ferdi_kadioglu. Copyright: © Instagram@ferdi_kadioglu
Pemain Fenerbahce dan Timnas Turki, Ferdi Kadioglu. Foto: Instagram@ferdi_kadioglu.
Mengenal Ferdi Kadioglu

Tak kenal maka tak sayang, nampaknya istilah yang tepat untuk menggambarkan sosok Ferdi Kadioglu di mata penggemar AC Milan saat ini. Mari mengenal sedikit lebih dalam tentang dirinya.

Jebolan Timnas Belanda yang Dibajak Turki

Ferdi Kadioglu memiliki latar belakang keluarga yang cukup menarik: ia lahir dari ayah Turki dan ibu Kanada keturunan Belanda.

Dengan demikian, ia punya hak memilih Timnas Turki maupun Kanada, atau Belanda sebagai negara kelahiranya.

Pemain kelahiran Arnhem ini memulai kariernya di level timnas bersama Belanda U-16, dan kemudian merangkak naik ke level-level usia selanjutnya.

Ia bahkan pernah membela Timnas Belanda di kejuaraan Euro U-21 2021. Namun hatinya berubah pada 2022.

Setelah pelatih Timnas Turki, Stefan Kuntz, mengutarakan isi hatinya terhadap Ferdi Kadioglu, sang pemain pun pada akhirnya memilih ‘membelot’ dari seragam berwarna oranye ke merah.

Keputusannya berubah haluan pun diumumkan Fenerbahce pada Januari 2022.

Debut pertamanya untuk Timnas Turki terjadi di pertandingan melawan Faroe Island di UEFA Nations League pada bulan Juni 2022.

Skill

Selain serbabisa, Ferdi Kadioglu juga memiliki postur ideal, yang memungkinkannya menerima bola dengan baik dari rekan-rekannya.

Ia pun bisa melindungi bola yang ia terima dan mengarahkan sentuhan pertamanya dengan sempurna, bahkan mampu mengubah arah dengan cepat jika diperlukan.

Jika mengkombinasikan skill-nya dengan tipuan-tipuan dan trik-trik ciamik, ia akan jadi lawan yang merepotkan dalam situasi satu lawan satu dengan musuh. 

Jadi bagaimana, AC Milan benar-benar tertarik?

Sumber: Sempre Milan, thepfsa.co.uk