Piala Dunia 2022

5 Pertemuan Sepanjang Masa Belanda vs Argentina di Piala Dunia, Siapa Unggul?

Jumat, 9 Desember 2022 15:44 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Lars Baron - FIFA/FIFA via Getty Images
Jelang final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina, kedua tim memiliki catatan masa lampau yang menarik. Foto: Lars Baron - FIFA/FIFA via Getty Images. Copyright: © Lars Baron - FIFA/FIFA via Getty Images
Jelang final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina, kedua tim memiliki catatan masa lampau yang menarik. Foto: Lars Baron - FIFA/FIFA via Getty Images.

INDOSPORT.COM - Jadwal perempat final Piala Dunia 2022 antara Belanda vs Argentina akan digelar di Stadion Lusail, Sabtu (10/12/22) dini hari WIB.

Jelang partai panas tersebut, masing-masing tim memiliki bekal apik di fase grup dan 16 besar mereka, dan sama-sama berstatus unggulan.

Timnas Belanda finis sebagai juara Grup A dengan 7 poin tanpa mencatatkan satu pun kekalahan. Di 16 besar, mereka menumbangkan Amerika Serikat dengan skor 3-1.

Sementara itu, Timnas Argentina adalah juara Grup C yang mengumpulkan 6 poin. Satu-satunya laga yang memalukan bagi mereka adalah kekalahan dari Arab Saudi pada matchday pertama, 1-2.

Lalu di 16 besar, Lionel Messi cs menekuk Australia 2-1 untuk meraih tiket ke perempat final. Namun di 8 besar, mereka menghadapi lawan yang sangat sulit, Belanda.

Jika menilik sejarah pertemuan kedua tim di Piala Dunia, mereka tercatat sudah berjumpa sebanyak lima kali.

Dengan demilian, pertandingan Belanda vs Argentina di jadwal perempat final Piala Dunia 2022 nanti akan jadi pertemuan keenam mereka sepanjang sejarah kompetisi.

Piala Dunia 2014 - Argentina Menang Dramatis

Terakhir kali kedua tim berbeda benua ini bertemu di Piala Dunia adalah 2014. Saat itu, Argentina-lah yang tampil sebagai pemenang dengan drama adu penalti.

Laga yang digelar di Arena Corinthians, Sao Paulo, pada 9 Juli 2014 tersebut berakhir dengan skor 0-0 di waktu normal.

Timnas Argentina asuhan Alejandro Sabella mengirim empat eksekutor penalti yang semuanya sukses menjalankan tugas dengan baik.