In-depth

4 Laga Boxing Day Liverpool yang Paling Terngiang-ngiang Sepanjang Masa

Senin, 26 Desember 2022 17:35 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© PAUL ELLIS/AFP/Getty Images
Mengingat kembali empat laga Boxing Day Liverpool paling menarik sepanjang masa. Foto: PAUL ELLIS/AFP/Getty Images. Copyright: © PAUL ELLIS/AFP/Getty Images
Mengingat kembali empat laga Boxing Day Liverpool paling menarik sepanjang masa. Foto: PAUL ELLIS/AFP/Getty Images.
Boxing Day 1994 dan 2004

Boxing Day 1994

Salah satu pertandingan Liverpool yang mungkin paling diingat sepanjang masa, mengingat pada saat itu The Reds belum pernah memenangkan laga Boxing Day sejak tahun 1989.

Namun pertandingan yang digelar di Filbert Street pada 26 Desember 1994 membuat para suporter setia The Reds tersenyum simpul.

Saat itu, Liverpool bermain dengan kombinasi pemain senior dan junior: John Barnes, Ian Rush, yang berada di lapangan yang sama dengan Jamie Redknapp, Rob Jobes dkk.

Robbie Fowler membuka keunggulan Liverpool lewat gol titik putih pada menit ke-67, yang kemudian digandakan oleh Ian Rush sekitar sepuluh menit kemudian.

Leicester City yang tertinggal satu gol berusaha mengejar skor dan berhasil memperkecilnya melalui iwan Roberts jelang akhir laga.

Namun gol tersebut tidak cukup untuk memaksakan pertandingan berakhir imbang 2-2. Liverpool pun memastikan kemenangan di Boxing Day Liga Inggris 1994-1995 dengan skor 2-1.

Boxing Day 2004

Berkesan karena pada waktu itu Liverpool baru saja kedatangan juru taktik anyar, Rafael Benitez, yang langsung tampil menggebrak bersama klub barunya.

Awal-awal berabung, pelatih asal Spanyol tersebut menyajikan penampilan yang tidak konsisten tapi cukup gemilang saat bermain di laga Boxing Day.

Tidak tanggung-tanggung, lima gol tanpa balas berhasil mereka sarangkan ke gawang West Bromwich Albion (WBA) di Stadion The Hawthorns, 26 Desember 2004.

John Arne Riise mencetak dua gol, disusul masing-masing satu oleh Florent Sinama-Pongolle, Steven Gerrard, dan Luis Garcia.