Liga Inggris

Hasil Liga Inggris: Brentford vs Tottenham, Hojbjerg Selamatkan Muka The Lilywhites

Senin, 26 Desember 2022 21:45 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Indra Citra Sena
© Reuters/Paul Childs
Aksi protes Harry Kane Cs dalam laga Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Newcastle United Copyright: © Reuters/Paul Childs
Aksi protes Harry Kane Cs dalam laga Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Newcastle United
Ivan Toney dan Harry Kane Nyekor

Jalannya pertandingan di babak kedua berbeda, kali ini Tottenham Hotspur lebih berani untuk mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Namun, pada menit ke-54, Ivan Toney justru mampu menggandakan keunggulan Brentford. Sang pemain mampu mencetak gol setelah tidak mendapatkan pengawalan yang ketat dalam set piece sepak pojok.

Tak berselang lama, Harry Kane mampu memperkecil ketertinggalan Tottenham Hotspur menjadi 2-1. Kane berhasil mengkonversi umpan silang Clement Lenglet dengan sundulan ke sudut yang sulit dijangkau Forster.

Bahkan, secara mengejutkan Tottenham Hotspur mampu menyamakan kedudukan, setelah Pierre-Emile Hojbjerg mencetak gol di menit ke-71.

Hingga wasit meniup peluit panjangnya, pertandigan pekan ke-17 Liga Inggris 2022-2023 antara Brentford vs Tottenham Hotspur berakhir dengan skor 2-2.

Susunan Pemain Brentford vs Tottenham Hotspur

Brentford (3-5-2)

Pemain: David Raya; Mathias Jorgensen, Ethan Pinnock, Ben Mee; Christian Norgaard, Mads Roerslev, Mathias Jensen, Vitaly Janelt, Rico Henry; Ivan Toney, Bryan Mbeumo.

Cadangan: Mikel Damsgaard, Charlie Goode, Sergi Canos, Josh Dasilva, Yoane Wissa, Saman Ghoddos, Pontus Jansson, Keane Lewis-Potter, Matthew Cox.

Pelatih: Thomas Frank

Tottenham Hotspur (3-4-3)

Pemain: Fraser Forster; Japhet Tanganga, Eric Dier, Clement Lenglet; Matt Doherty, Yves Bissouma, Pierre-Emile Hojbjerg, Ivan Perisic; Dejan Kulusevski, Son Heung-min, Harry Kane.

Cadangan: Hugo Lloris, Oliver Skipp, Davinson Sanchez, Bryan Gil, Emerson Royal, Ryan Sessegnon, Pape Matar Sarr, Benjamin Thomas Davies, Harvey White.

Pelatih: Antonio Conte