Liga Indonesia

Gelar Pemusatan Latihan, Arema FC Bakal Evaluasi Total demi Persiapan Putaran 2 Liga 1

Rabu, 4 Januari 2023 13:20 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
© MO Arema FC
Arema FC mulai jalani TC di Kota Batu. (Foto: MO Arema FC) Copyright: © MO Arema FC
Arema FC mulai jalani TC di Kota Batu. (Foto: MO Arema FC)
Kondisi Pemain

Seiring hal itu, Javier Roca juga membeberkan bahwa kondisi kebugaran anak asuhnya cukup baik pasca menjalani libur pergantian tahun.

Dia sebelumnya juga sudah tidak meragukan komitmen anak asuhnya yang bersikap profesional. Kendati libur, kebugaran fisik tetap wajib dijaga.

"Pemain sudah mendapat tugas (latihan mandiri di rumah). Mereka datang dan melakukan tugasnya dengan baik," cetus Javier Roca.

"Pemain menjalani program latihan pertama selama 80 menit, itu sudah bagus," eks pelatih Persik Kediri itu menguraikan.

Arema FC sendiri sudah dijadwalkan kembali bertanding mulai Senin (16/01/23). Borneo FC menjadi lawan pada pekan ke-18 Liga 1 di Bantul.