Bola Internasional

Wah! Jelang Leg ke-2 Piala AFF 2022 Vietnam vs Timnas Indonesia, Pemain The Golden Star Diinfus

Minggu, 8 Januari 2023 19:33 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia vs Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (06/01/23). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia vs Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno, Jumat (06/01/23).
2 Pemain Vietnam Disuntik Infus

Dua sosok pemain tim nasional Vietnam yang harus menjalani pengobatan suntik infus adalah, Nguyen Hoang Duc dan Nguyen Tien Linh.

Pada pertandingan leg pertama di Stadion Utama GBK, Nguyen Tien Linh harus ditarik keluar oleh Park Hang-seo di menit ke-69.

Tien Linh lantas digantikan oleh Pham Tuan Hai. Hal tersebut dikarenakan pemain berusia 25 tahun tersebut terlihat kelelahan.

Kendati demikian, melansir dari Bong Da, kondisi kesehatan dari Nguyen Tien Linh dan Hoang Duc dianggap baik-baik saja.

Hanya saja, keduanya mengalami kelelahan yang lebih dibandingkan pemain lain, mengingat pertandingan Piala AFF 2022 hanya jeda 3 hari.

Kedua pemain tersebut dilaporkan mendapatkan suntik infus untuk mendapatkan kembali kebugarannya dengan secepat mungkin.

Hal tersebut dikarenakan Nguyen Hoang Duc dan Nguyen Tien Linh merupakan senjata utama Vietnam di bawah asuhan Park Hang-seo.

“Pada malam tanggal 7 Januari, karena penerbangan VN 220 yang membawa tim Vietnam dari Kota Ho Chi Minh ke Hanoi terlambat berangkat 40 menit karena masalah bagasi,”

“Nguyen Hoang Duc dan Nguyen Tien Linh langsung disuntik infus setelah anak asuh Park Hang-seo mendarat di Vietnam,” tulis laporan yang dikutip dari Bongda.

“Kesehatan Tien Linh dan Hoang Duc baik-baik saja, tidak ada masalah serius. Mereka memberi cairan pada tubuh untuk pulih lebih cepat,” tutup laporan tersebut.

Sumber: Bongda