Liga Indonesia

Ini Alasan Mundurnya Jadwal Persib vs Bhayangkara FC di Liga 1

Jumat, 13 Januari 2023 14:05 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
© Arif Rahman/INDOSPORT
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat , Teddy Tjahjono, memastikan jadwal pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC diundur. (Foto: Arif Rahman/INDOSPORT) Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat , Teddy Tjahjono, memastikan jadwal pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC diundur. (Foto: Arif Rahman/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, memastikan jadwal pertandingan Persib Bandung menghadapi Bhayangkara FC di putaran kedua Liga 1 2022-2023 mundur satu hari.

Sebelumnya, pertandingan perdana Persib Bandung di putra kedua kompetisi Liga 1 2022-2023 ini akan digelar pada Minggu (15/01/23), namun kick-off mundur satu hari menjadi Senin (16/01/23).

Menurut Teddy Tjahjono, manajemen Persib sudah menerima keputusan perubahan kick-off pertandingan perdana putaran kedua Liga 1 2022-2023 dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Informasi terkait perubahan jadwal pertandingan Persib vs Bhayangkara FC sudah diterima manajemen Persib pada Rabu (11/01/23), bertepatan dengan pertandingan tunda pekan ke-11 kompetisi Liga 1 2022-2023 menghadapi Persija Jakarta.

"Kita sudah memberikan informasi ini kepada operator PT LIB dan dari informasi yang kami terima per hari ini pertandingan diundur menjadi tanggal 16," kata Teddy Tjahjono, Rabu (11/01/23).

Teddy menuturkan, alasan perubahan jadwal pertandingan Persib menghadapi Bhyangkara FC karena keamanan. Pasalnya, pada Minggu (16/01/23), tim Persija Jakarta bermain menghadapi Bali United di Stadion Patriot Chandra Bhaga, Bekasi.

"Karena ada potensi rawan, Persija bermain di hari dan jam yang sama di Bekasi," jelas Teddy.

Manajemen Persib sendiri rencananya akan menggunakan Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, sebagai kandang skuad Maung Bandung saat mengarungi putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023.

Pasalnya, Stadion GBLA disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2022. Sehingga menghadapi Persija pada pertandingan tunda pekan ke-11 Liga 1 2022-2023, Rabu (11/01/23), menjadi laga terakhir skuad Maung Bandung menggunakan Stadion berkapasitas 38 ribu tempat duduk tersebut.

"Kalau sesuai surat dari PUPR kan sampai bulan Mei," kata Teddy Tjahjono.