Liga Indonesia

Open-minded dan Punya Visi Misi Jelas, La Nyalla Dapat Apresiasi dari Guru Besar UNY

Rabu, 8 Februari 2023 13:25 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Paparan Calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, dalam acara Asprov PSSI Strategic Role LaNyalla Vision di Hotel Sultan, Selasa (07/02/23). Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT. Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Paparan Calon Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, dalam acara Asprov PSSI Strategic Role LaNyalla Vision di Hotel Sultan, Selasa (07/02/23). Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT.

INDOSPORT.COM - Guru Besar Universitas Negeri Yogyakarta, Prof Dr Ria Lumintuarso, M.Si, mengapresiasi Calon Ketua Umum PSSI, AA La Nyalla Mahmud Mattalitti, yang menurutnya open-minded dengan visi dan misi yang jelas, terarah, dan terukur.

"Patut kita apresiasi bahwa Pak La Nyalla ini sangat terbuka kepada semua pihak, visi dan misinya juga jelas dan terukur,

"Tujuannya adalah kemajuan sepak bola Indonesia," kata Prof Ria saat menyampaikan materi pada acara Strategic Role LaNyalla Vision di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (7/2/2023).

Menurut Prof Ria, saat ini ia melihat sepertinya PSSI berada di zona nyaman. Oleh karenanya, La Nyalla datang dengan membawa perubahan ke arah yang lebih baik.

"Ketika kita ingin mengubah sesuatu, maka kita harus melihat kelemahan kita dulu. PSSI sepertinya berada di zona nyaman," kata Prof Ria.

Saat ini, Prof Ria melanjutkan, diperlukan manajemen yang efektif, berkapasitas dan profesional. Tujuannya, tentu untuk membawa sepak bola ini ke arah yang lebih baik lagi.

"Dukungan finansial dari pusat ke daerah sebagaimana disampaikan Pak La Nyalla dalam paparannya jika beliau terpilih menjadi ketua umum PSSI, tentu harus dijadikan pemacu untuk menciptakan industri sepakbola yang sehat, sekaligus prestasi gemilang," kata Prof Ria.

Saat ini, ia melanjutkan, sport industry sudah bergulir cukup baik. Itu dibuktikan dengan tingginya nilai jual klub di mata investor.

"Tapi nilai ungkit prestasi juga harus dibarengi. Ini yang menjadi strategi ke depan. Dukungan pusat ke daerah dalam hal finansial, itu sangat positif. Harus menjadi alat picu awal. Ada prestasi ada industri," terang Prof Ria.

Tentu pendekatan yang harus dilakukan adalah event dan pembinaan. Keduanya harus berjalan beriringan.

"Pembangunan sepak bola berbasis event itu berarti diperlukan independensi, terstruktur dan akuntabel, sedangkan menjualnya diperlukan positioning, image, dan identity," papar dia.

Ditekankannya, untuk program pembinaan harus berjenjang dan jangka panjang.

"Sistem kompetisi harus ditata dengan baik. Kita harus disiplin terhadap hal itu, sebagaimana telah dipaparkan oleh Pak La Nyalla," ujarnya.