Liga Champions

Dituding Main Bapuk karena Tak Cetak Gol, Erling Haaland Dibela Riyad Mahrez

Kamis, 23 Februari 2023 16:55 WIB
Penulis: Fahri Atilla | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Annegret Hilse
Riyad Mahrez mencetak golnya di laga RB Leipzig vs Manchester City (23/02/23). Foto: REUTERS/Annegret Hilse. Copyright: © REUTERS/Annegret Hilse
Riyad Mahrez mencetak golnya di laga RB Leipzig vs Manchester City (23/02/23). Foto: REUTERS/Annegret Hilse.
Matthew Upson Ikut-Ikutan Bela Erling Haaland

Menurut Riyad Mahrez, Manchester City tidak akan pernah meragukan kemampuan Erling Haaland dan akan terus memainkannya apa pun yang terjadi.

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa tidak selamanya bola akan terpusat pada Haaland yang mana tentu akan membuat tim lawan bisa menebak hal tersebut dengan mudah.

“Kami tidak hanya bergantung padanya untuk menang. Dia bermain bukan untuk terus mendapatkan bola,” ucap Mahrez.

Selain dirinya, salah satu mantan pemain Arsenal, Matthew Upson, juga turut membela Erling Haaland yang disebut kurang dalam laga tersebut.

Menurutnya, poros permainan Haaland sudah sesuai dan seharusnya tidak menjadi masalah meski ia tampil dengan nol gol kali ini.

Menambahkan lagi, ia juga mengatakan bahwa Haaland mencoba bermain dengan peran yang berbeda dalam laga melawan Leipzig tersebut.

Memang tidak bisa dipungkiri bahwa Haaland yang memang sudah terkenal sangat tajam pasti akan dibayang-bayangi dengan ketat oleh bek lawan.

Dengan begitu, tidak selamanya dia akan menjadi opsi andalan The Citizens mengingat akan sangat sulit untuk mencetak gol ketika pemain sedang ditekan dengan luar biasa.

Meski begitu, bukan berarti Haaland tidak berguna, dengan pemain bertahan yang fokus kepadanya, hal ini akan membuka jarak bagi para pemain Manchester City lain untuk mengeksekusi bola.

“Saya tahu dia tidak mencetak gol sekarang, namun itulah perannya kali ini dan itu cara Manchester City bermain,” tambah Matthew Upson lagi.

Sumber: BBC