Liga Indonesia

Jelang Duel di Maguwoharjo, Pelatih Bali United Sebut Persis Solo Punya Keuntungan

Sabtu, 25 Februari 2023 20:55 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Persis Solo
Selebrasi para pemain Persis Solo saat mencetak gol ke gawang Borneo FC di Liga 1. Foto: Persis Solo Copyright: © Persis Solo
Selebrasi para pemain Persis Solo saat mencetak gol ke gawang Borneo FC di Liga 1. Foto: Persis Solo
Teco Waspadai Kedalaman Skuat Persis Solo

Terkait kekuatan Persis Solo di putaran kedua Liga 1 2022-2023, Teco menyebut anak asuh Leonardo Medina memiliki kedalaman skuat yang bagus.

Ada beberapa pemain yang pernah sukses bersama Teco di Bali United. Nama-nama itu adalah Arapenta Poerba, Abduh Lestaluhu, Eky Taufik, Gavin Kwan Adsit, Irfan Bachdim, Irfan Jauhari hingga Sutanto Tan.

Uniknya, pada pertemuan pertama di Stadion Manahan, enam nama dimainkan melawan Bali United, kecuali Eky Taufik. Kala itu Persis Solo menang 2-0 lewat brace Ryo Matsumura.

Hal sama berpotensi terjadi lagi di pertemuan kedua, terutama Abduh Lestaluhu yang baru saja absen lima pertandingan karena hukuman larangan bermain dari komite disiplin (Komdis) PSSI.

"Kita harus tahu mereka merupakan tim yang bagus dan punya pemain-pemain bagus," jelas Teco.

Teco pun mengingatkan para pemainnya untuk tak menganggap remeh Persis Solo. Meski dari sisi peringkat cukup jauh di bawah Bali United, Teco melihat Persis Solo tak layak diremehkan.

"Kita harus respect sama lawan. Kita harus kerja keras lagi (untuk meraih kemenangan)," tegas Teco.

Jika ingin tetap berada di papan atas, Bali United wajib menang atas Persis Solo. Kini, Bali United ada di peringkat empat dengan 43 poin.

Bali United masih terpaut 13 poin dengan PSM Makassar yang ada di puncak klasemen Liga 1 2022/2023. PSM bisa menjauh karena baru saja menang atas Persebaya Surabaya 1-0 di Gresik.