Liga Indonesia

Kans Juara Liga 1 Tertutup, Madura United Intip Peluang Berlaga di Kompetisi Asia

Selasa, 14 Maret 2023 20:43 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
© MO Madura United
Pertandingan Liga 1 antara Madura United vs PSS Sleman di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Stadium (Pamekasan), Sabtu (11/03/23). (Foto: MO Madura United) Copyright: © MO Madura United
Pertandingan Liga 1 antara Madura United vs PSS Sleman di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan Stadium (Pamekasan), Sabtu (11/03/23). (Foto: MO Madura United)

INDOSPORT.COM - Madura United tak ingin tampil asal-asalan selepas kans untuk bersaing di jalur juara Liga 1 musim ini sudah dipastikan tertutup rapat.

Setelah mengalahkan PSS Sleman 2-1 Sabtu (11/03/22) lalu, Madura United hanya menempati peringkat ke-5 dengan mengantongi 48 poin.

Dengan hanya menyisakan 4 laga, tentu saja Madura United sudah harus melupakan peluang untuk mengejar gelar juara Liga 1.

Karena dengan sapu bersih pun, tim dengan julukan Laskar Sape Kerrab itu hanya mendapatkan 60 poin secara maksimal.

Sementara PSM Makassar sudah melejit di puncak klasemen dengan 66 poin. Dan sejauh ini, mereka menjadi kandidat terkuat menjuarai Liga 1.

"Ya, kami memang sudah tidak punya peluang untuk juara. Tapi kompetisi musim ini belum selesai," ungkap striker senior Madura United, Beto Goncalves.

Mengacu pada posisi saat ini, tentu Madura United bisa dibilang sudah tidak punya kepentingan lagi dalam merampungkan sisa jadwal Liga 1.

Namun, setidaknya Madura United masih bisa berjuang untuk bersaing memperebutkan satu kuota berlaga di kompetisi level Asia.

Sebagaimana diketahui, Liga 1 mendapatkan dua slot untuk tim bertanding di AFC Cup. Masing-masing untuk tim juara dan runner-up.

"Kami harus berjuang untuk terus meraih kemenangan. Itu yang menjadi motivasi kami," sambung striker naturalisasi kelahiran Brasil tersebut.