Liga Indonesia

Dicoret dari Timnas Indonesia Lawan Burundi, Begini Kondisi Teranyar Egy Maulana Vikri

Sabtu, 18 Maret 2023 18:48 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Prio Hari Kristanto
© Dewa United
Egy Maulana Vikri gabung ke Dewa United. (Foto: Dewa United) Copyright: © Dewa United
Egy Maulana Vikri gabung ke Dewa United. (Foto: Dewa United)
Kondisi Terkini Egy Maulana Vikri

Kesehatan pemain dikatakan Jan Olde harus jadi pertimbangan utama. Dewa United dan Timnas Indonesia harus melihat hal ini untuk menjaga performa dan masa depan Egy. 

"Kami harus bikin keputusan buat Egy. Bukan hanya untuk Dewa United dan Timnas. Saya peduli dengannya, saya tidak mau cedera Egy lebih parah lagi," tutur Jan Olde.

Setelah batal masuk skuad untuk Timnas Indonesia vs Burundi, INDOSPORT mencoba mencari tau kondisi terakhir Egy Maulana Vikri. Pemain 22 tahun itu dilaporkan sudah bisa bergabung dalam latihan tim, tapi diberikan porsi latihan khusus.

"Kondisi Egy sudah selesai menjalani recovery dari tim medis. Dua hari terakhir sudah bergabung dengan tim," jelas Hendro Irawan selaku dokter tim Dewa United.

Egy Maulana Vikri direkrut Dewa United pada putaran kedua Liga 1 2022/2023. Sejauh ini penampilan pemain asal Sumatera Utara itu cukup apik. 

Egy telah mainkan enam pertandingan bersama Dewa United dengan catatan sudah 1 gol dan 2 assist. Dia mencetak gol di laga debutnya melawan Madura United pada pekan ke-22 Liga 1 2022/23.

Sementara itu, sebelum dicoret dari Timnas Indonesia, panggilan Egy ke Timnas Indonesia sempat diprotes netizen. Itu karena performanya dinilai menurun drastis saat bermain di Liga Indonesia.