Bursa Transfer

Rumor Transfer Chelsea: Pochettino Datang, Nasib Pilar Penting Ini Terancam

Rabu, 26 April 2023 02:28 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Tony Obrien
Klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, tinggal selangkah lagi menjadikan Mauricio Pochettino sebagai pelatihnya. Namun, nasib pilar penting The Blues menjadi terancam. (Foto: REUTERS/Tony Obrien) Copyright: © REUTERS/Tony Obrien
Klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, tinggal selangkah lagi menjadikan Mauricio Pochettino sebagai pelatihnya. Namun, nasib pilar penting The Blues menjadi terancam. (Foto: REUTERS/Tony Obrien)

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, tinggal selangkah lagi menjadikan Mauricio Pochettino sebagai pelatihnya. Namun, ada pilar penting The Blues yang terancam.

The Blues atau julukan Chelsea menunjuk Frank Lampard sebagai pelatih interim, untuk menggantikan posisi Graham Potter yang dipecat pada 2 April 2023 lalu.

Hal tersebut dikarenakan Graham Potter tidak mampu membawa Chelsea untuk merajai Liga Inggris 2022-2023. Terbukti, sang pelatih hanya menempatkan The Blues di posisi ke-12.

Frank Lampard akan menempati kursi kepelatihan Chelsea hingga akhir musim ini, tepatnya pada 30 Juni 2023. Hal itu dilakukan guna memberi waktu para petinggi menunjuk pelatih yang cocok.

Nama Mauricio Pochettino berada dalam daftar teratas sosok yang bakal menjadi pelatih Chelsea di kompetisi musim selanjutnya.

Melansir dari laporan Fabrizio Romano, manajemen Chelsea telah melakukan negosiasi yang berjalan positif dengan Mauricio Pochettino.

Bahkan, pihak Maurico Pochettino dilaporkan tinggal selangkah lagi untuk mencapai kata sepakat dengan manajemen Chelsea.

"Negosiasi antara manajemen Chelsea dengan pihak Mauricio Pochettino berjalan lancar dan sudah mendekati kata sepakat," dikutip dari akun media sosial Instagram milik Fabrizio Romano.

"Kesepakatan belum tercapai dan proses masih berlangsung, namun kedua belah pihak optimis karena pembicaraan memasuki tahap akhir," lanjut Fabrizio Romano.

Kendati demikian, terdapat salah satu nama yang nasibnya bakal terancam di bursa transfer musim panas, apabila Mauricio Pochettino resmi menjadi pelatih Chelsea.