Bursa Transfer

Liverpool Jangan Senang Dulu, Mac Allister Terikat Kontrak Khusus di Brighton

Selasa, 9 Mei 2023 01:27 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Carl Recine
Selebrasi Alexis Mac Allister di final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis (18/12/22). (Foto: REUTERS/Carl Recine) Copyright: © REUTERS/Carl Recine
Selebrasi Alexis Mac Allister di final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis (18/12/22). (Foto: REUTERS/Carl Recine)
Klausul Khusus Allister

Menurut David Ornstein dari The Athletic, Alexis Mac Allister sangat dekat masuk dalam pasar karena adanya ketertarikan dari Liverpool dan Manchester United.

Namun, Allister baru saja menandatangani kontrak baru pada Oktober lalu dan membuatnya terikat dengan Brighton hingga 2025.

Alhasil, situasi ini membuat Allister mulai menuai banyak perdebatan tentang apakah kesepakatan itu termasuk klausul pelepasan atau tidak.

Dalam laporan tersebut disampaikan jika ketentuan itu bisa berupa mekanisme yang dapat digunakan untuk memfasilitasi kepindahan sang pemain.

Tapi, di sisi lain Brighton juga bisa saja memberikan Allister hadiah ketika bertahan di tengah minat dari Liverpool dan Man United.

Alhasil, klausul ini bersifat khusus dan lebih kompleks di mana Brighton bisa menentukan masa depan Allister.

Klausul ini juga pernah terjadi pada kasus Moises Caicedo yang sudah membuat pernyataan ingin hengkang tetapi akhirnya tetap bertahan di Brighton.

Hal itu berpotensi akan terjadi pada kasus Allister sehingga dia tidak bisa mencari kesepakatan untuk meninggalkan Stadion Amex.

Oleh karena itu, situasi yang dialami oleh Alexis Mac Allister ini tentu menarik untuk tetap diikuti menyusul minat kuar dari Liverpool.

Sumber: The Athletic