Bursa Transfer

Rumor Transfer Liga Inggris: Chelsea Ditinggal Para Bintang, Man United Gaet Rasmus Hojlund

Jumat, 2 Juni 2023 22:55 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Reuters/Andrew Couldridge
Pertandingan Semifinal Piala FA antara Brighton & Hove Albion vs Manchester United. Reuters/Andrew Couldridge Copyright: © Reuters/Andrew Couldridge
Pertandingan Semifinal Piala FA antara Brighton & Hove Albion vs Manchester United. Reuters/Andrew Couldridge
Chelsea

Raksasa Liga Inggris, Chelsea, melanjutkan aksi cuci gudangnya dengan akan menjual dua pemain di tim utama, yakni Mateo Kovacic dan Kai Havertz di bursa transfer 2023.

Kedatangan Mauricio Pochettino yang resmi sebagai pelatih pada Senin (30/5/23), membuat The Blues cuci gudang pada bursa transfer musim panas ini.

Sejumlah pemain dilaporkan bakal dijual atau hengkang, salah satunya ialah Mateo Kovacic yang kini tengah digosipkan bakal hengkang ke Manchester City.

Chelsea tidak akan hanya menjual Mateo Kovacic tapi juga akan melego Kai Havertz, yang dilaporkan bakal hijrah ke Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini.

Manchester United
Manchester United belakangan terus mencari penyerang baru dan mencoba melakukan negosiasi dengan beberapa target yang tersedia.

Salah satu pemain yang belakangan disebut masuk dalam target Man United di bursa transfer musim panas 2023 adalah pemain Atalanta, Rasmus Hojlund.

Dilansir dari Epl Index, Man United kabarnya akan memberikan tawaran senilai 52 juta pound untuk Atalanta agar melepas Rasmus Hojlund.

Manchester United tentu tak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk mendatangkan Rasmus Hojlund dari Atalanta di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Arsenal
Arsenal dikabarkan tak bisa menyanggupi permintaan gaji tinggi dari William Saliba, sehingga membuat sang pemain kemungkinan bakal merapat ke Paris Saint-Germain (PSG).

The Sun mengklaim bahwa Arsenal sudah menawari kenaikan gaji tiga kali lipat dari bayaran William Saliba saat ini di angka 40.000 pound per minggu, tetapi kesepakatan itu masih jauh dalam kata sepakat.

Klub yang berbasis di London itu tentu ketar-ketir jika pria berusia 22 tahun itu bakal disambar Paris Saint-Germain yang sanggup membayar Saliba ‘berapapun yang sang pemain minta’.

Jika perpanjangan masa bakti pria asal Prancis ini gagal, Arsenal mau tidak mau harus menjualnya di bursa transfer musim panas 2023 ini alih-alih melepasnya secara gratis pada musim depan.