Bursa Transfer

Ogah Dipinang Chelsea dan AC Milan, Romelu Lukaku Rela Potong Gaji Demi Inter Milan

Sabtu, 24 Juni 2023 17:55 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Indra Citra Sena
© Reuters/Daniele Mascolo
Romelu Lukaku, pemain Inter Milan. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo Copyright: © Reuters/Daniele Mascolo
Romelu Lukaku, pemain Inter Milan. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
Lukaku Potong Gaji Setengah

Saat ini, Romelu Lukaku tercatat menerima gaji dari Inter Milan dengan nilai yang ditaksir mencapai 378.000 euro, atau setara dengan Rp6,2 juta, per minggu.

Namun, Romelu Lukaku dilaporkan rela memotong setengah gajinya demi bisa bertahan di Nerazzurri, julukan Inter Milan.

Melansir dari HITC, Romelu Lukaku siap menurunkan gajinya di Inter Milan selama satu minggu menjadi 189.000 euro.

Mahar yang ditaksir setara dengan Rp3,1 juta itu dinilai terlalu kecil, mengingat Inter Milan mampu masuk final Liga Champions 2022-2023.

Ditambah lagi, tim berjuluk Nerazzurri tersebut finis di 3 besar Liga Italia dan lolos Liga Champions musim depan.

Bahkan, pemain kelahiran Antwerpen itu menolak bayaran fantastis yang ditawarkan oleh salah satu klub Liga Arab Saudi, Al Hilal.

Pasalnya, Al Hilal menawarkan kenaikan gaji sebesar 6,9 juta euro (Rp113 miliar) jika Romelu Lukaku mau bergabung.

Tentunya, keputusan Romelu Lukaku untuk memotong gaji di Inter Milan membuat Chelsea, AC Milan, dan Al Hilal kecewa.

Di sisi lain, keputusan itu dinilai wajar mengingat Romelu Lukaku merasa sangat nyaman dengan Inter Milan.

Terlebih lagi, Romelu Lukaku memiliki anggapan menerima rasa hormat yang lebih tinggi oleh pendukung Inter Milan.