Timnas Indonesia

Profil dan Agama Iqbal Gwijangge, Kapten Timnas Indonesia U-17 yang Raih Beasiswa ke Hungaria

Minggu, 25 Juni 2023 13:29 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© PSSI
M. Iqbal Gwijangge dan Eriko Sulastiano, pemain muda Indonesia yang meraih beasiswa PSSI ke Hungaria. (Foto: PSSI) Copyright: © PSSI
M. Iqbal Gwijangge dan Eriko Sulastiano, pemain muda Indonesia yang meraih beasiswa PSSI ke Hungaria. (Foto: PSSI)
Profil Iqbal Gwijangge

Profil Muhammad Iqbal Gwijangge, ia merupakan pesepak bola berdarah Papua. Iqbal terlahir dari ibu bernama Besinah Haluk, mantan atlet angkat berat Jawa Barat.

Sejak kecil, Iqbal berlatih sepak bola di klub Bandung Pro United. Dengan postur tubuhnya yang tinggi, Iqbal ditempatkan di posisi bek. Tetapi seiring waktu, ia adaptasi dengan baik di posisi gelandang bertahan.

Iqbal pernah mengikuti seleksi Persija Jakarta U-16, tetapi sayangnya ia belum beruntung bisa berseragam Macan Muda. Iqbal pun menyeberang ke Bhayangkara FC U-16.

Penampilan yang brilian di Bhayangkara FC U-16 membuat Iqbal akhirnya dipanggil ke Timnas Indonesia U-16. Pemain kelahiran 28 Agustus 2006 itu pun langsung didapuk jadi kapten.

Seiring waktu, Iqbal Gwijangge berhasil membawa Timnas U-16 menjuarai Piala AFF U-16 2022, sehingga ia berhak melanjutkan kiprahnya di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Sayangnya, saat babak kualifikasi, Iqbal sempat cedera di laga pamungkas kontra Malaysia, dan akhirnya Garuda Muda kalah, belum berhasil melaju ke Piala Asia U-17.

Paska kegagalan itu, Iqbal Gwijangge seolah mendapat durian runtuh ketika ia dikontrak oleh tim Liga 1 Barito Putera, dan memiliki kesempatan berlatih dengan tim senior besutan Rahmad Darmawan.

Belum sempat debut di Liga 1, Iqbal justru mendapat beasiswa PSSI untuk berangkat ke Hungaria, dan menimba ilmu sepak bola di Puskas Akademia FC selama enam bulan.

Profil Iqbal Gwijangge

Nama: Muhammad Iqbal Gwijangge

TTL: Sumedang, 28 Agustus 2006

Usia: 16 Tahun

Agama: Islam

Tinggi: 1,79 cm

Posisi: Gelandang bertahan, bek tengah

Klub: Barito Putera