Bursa Transfer

Saingi AC Milan Gaet Jesper Lindstrom, Newcastle United Bawa Duit Sekarung

Senin, 3 Juli 2023 03:43 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Heiko Becker
Usaha AC Milan mendatangkan Jesper Lindstrom pada bursa transfer musim panas 2023 makin sulit usai Newcastle United masuk dalam persaingan. (Foto: REUTERS/Heiko Becker) Copyright: © REUTERS/Heiko Becker
Usaha AC Milan mendatangkan Jesper Lindstrom pada bursa transfer musim panas 2023 makin sulit usai Newcastle United masuk dalam persaingan. (Foto: REUTERS/Heiko Becker)

INDOSPORT.COM – Usaha klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, mendatangkan Jesper Lindstrom pada bursa transfer musim panas 2023 makin sulit usai Newcastle United masuk dalam persaingan.

AC Milan kini berusaha mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim panas 2023 dengan masuknya beberapa target baru.

Jesper Lindstrom menjadi salah satu pemain yang kabarnya tengah berusaha didatangkan Milan pada bursa transfer musim panas 2023.

Pemain berusia 23 tahun ini menjadi salah satu calon rekrutan baru Rossoneri untuk mengisi posisi gelandang serang maupun sayap kiri.

Lindstrom sendiri kemungkinan akan menjadi salah satu pelapis sayap kiri AC Milan yang diisi oleh Rafael Leao.

Hanya saja, pemain timnas Denmark ini bisa saja menjadi salah satu pengisi posisi gelandang serang AC Milan yang sebelumnya diisi oleh Brahim Diaz.

Memang, Milan juga merekrut pemain Eintracht Frankfurt lainnya pada bursa transfer musim panas 2023, yaitu Daichi Kamada.

Daichi Kamada sendiri mulanya diincar AC Milan untuk didatangkan secara gratis pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Namun demikian, selepas hengkangnya Paolo Maldini dan Ricky Massara, Daichi Kamada belum kunjung bergabung ke AC Milan.

Kamada sebenarnya diproyeksikan menjadi pengganti Brahim Diaz di AC Milan dan menjadi opsi terbaik pada bursa transfer musim panas 2023 ini karena bisa didatangkan dengan gratis..