Timnas Indonesia

Profil dan Agama Million Manhoef, Diaspora Indonesia yang Cetak Gol Kemenangan Belanda

Sabtu, 9 September 2023 14:15 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
Million Manhoef. (Foto: [email protected]_)
Aksi Million Manhoef di Timnas Belanda U-21

Pemain berdarah Indonesia, Million Manhoef masuk dalam daftar susunan pemain Timnas Belanda U-21 yang saat ini sedang berjuang lewat Kualifikasi UEFA Euro U-21 2023.

Timnas Belanda sukses mencetak gol lebih dulu lewat sosok Dirk Proper, memanfaatkan umpan kiriman Sontje Hansen. Skor 1-0 untuk keunggulan The Oranje di babak pertama.

Memasuki babak kedua, pelatih langsung memasukkan Million Manhoef di menit ke-46 menggantikan Sontje Hansen, dan berharap geliat lini tengah Belanda kembali bergairah.

Benar saja, 20 menit berselang, Isaac Babadi berhasil memecah kebuntuan dan mencetak gol ciamik, memanfaatkan umpan Youri Baas. Skor 2-0 untuk Timnas Belanda atas Moldova.

Tak berselang lama, giliran Million Manhoef yang mencatatkan namanya di papan skor. Ia mencetak gol di menit ke-73 melalui umpan Kenneth Taylor, pemain Ajax Amsterdam.

Tambahan gol dari Million Manhoef membawa Timnas Belanda U-21 menang 3-0 tanpa balas saat menghadapi Moldova.

Dengan begitu, Belanda saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup C Kualifikasi UEFA Euro U-21 2023.

Meski sudah memiliki catatan yang apik bersama Timnas Belanda usia muda, namun masih banyak fans Indonesia yang berharap Million Manhoef mau naturalisasi jadi WNI.

Potensi Million Manhoef sangat dibutuhkan Timnas Indonesia. Pengalamannya di Eropa juga bisa ditularkan ke pemain-pemain lokal untuk menambah kualitas Garuda di kancah dunia.

Namun hingga kini INDOSPORT masih belum bisa melacak agama Million Manhoeft. Sang pemain juga tidak pernah mengunggah aktivitas keagamaan di akun media sosial Instagram @million.m_.