INDOSPORT.COM – Tak hanya AC Milan yang akan kehilangan Fikayo Tomori, raksasa Liga Italia (Serie A), Inter Milan, juga belum bisa memainkan Alexis Sanchez di Derby Della Madonina.
Inter Milan akan menghadapi seteru sekotanya, AC Milan, dalam gelaran pekan ke-4 Liga Italia pada Sabtu (16/9/23) pukul 23.00 WIB.
AC Milan belakangan digosipkan akan kehilangan dua pemain yang merupakan pilar tim di laga Liga Italia melawan Inter Milan nanti.
Fikayo Tomori dan Olivier Giroud dirumorkan tak akan turun dalam pertandingan nanti mengingat keduanya masih berkutat dengan cedera.
Tomori dikabarkan tak akan dimainkan, mengingat tengah terkena cedera dan akan absen dalam pertandingan melawan AC Milan.
Sementara, Olivier Giroud menderita masalah ankle yang kabarnya sempat dirasakan saat berlatih bersama timnas Prancis.
Di sisi lain, Inter Milan belakangan akan kehilangan penyerang senior asal Chile, Alexis Sanchez yang belakangan belum sempat diturunkan.
Kondisi fisik Alexis Sanchez belakangan diragukan, mengingat pemain yang satu ini belum juga menjalani debut bersama dengan Inter Milan.
Hanya saja, menyoal laga Derby Della Madonina yang akan dilakoni Inter Milan dengan melawan AC Milan, ada alasan lain di balik absennya Alexis Sanchez.
Alexis dikabarkan mengalami kesulitan untuk kembali ke Italia dan akan terlambat di markas Inter untuk menjalani latihan.