Bursa Transfer

Andrea Onana Bakal Jadi Claudio Bravo 2.0 Jika Tak 'Bertobat' dari Dosanya di Manchester United

Selasa, 10 Oktober 2023 15:55 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Jason Cairnduff
Aksi kiper Manchester United Andre Onana saat melawan Galatasaray di laga Liga Champions. (Foto: REUTERS/Jason Cairnduff) Copyright: © REUTERS/Jason Cairnduff
Aksi kiper Manchester United Andre Onana saat melawan Galatasaray di laga Liga Champions. (Foto: REUTERS/Jason Cairnduff)
Andre Onana Tidak Mau Jadi Claudio Bravo 2.0

Menurut laporan ESPN, kiper 27 tahun tersebut ingin fokus memperbaiki kualitasnya sebagai seorang penjaga gawang bersama Setan Merah.

Andre Onana tentu saja tidak mau mengecewakan Erik ten Hag, rekan-rekan setimnya dan para penggemar Manchester United yang sudah menaruh harapan tinggi kepadanya.

Apalagi Erik ten Hag sebelumnya sampai tega membuang kiper andalan Setan Merah sebelumnya, David de Gea, sebelum mendatangkan Andre Onana.

David de Gea yang gagal mencapai kesepakatan kontrak baru dengan Man United dilepas secara gratis pada musim panas ini. De Gea pun sampai sekarang belum menemukan pelabuhan baru.

Kisah Andre Onana dan David de Gea tersebut hampir serupa dengan kisah mantan dua kiper Manchester United, Claudio Bravo dan Joe Hart.

Saat itu, Claudio Bravo menyusul Pep Guardiola yang memutuskan pindah dari Barcelona menuju Manchester City.

Claudio Bravo pun langsung menempati posisi kiper utama, menggantikan Joe Hart yang tidak dibutuhkan oleh Guardiola.

Sayangnya, debut Claudio Bravo di Manchester City berjalan kurang apik. Hanya semusim jadi pemain no.1, Guardiola kemudian mendatangkan Ederson pada musim panas berikutnya.

Berkaca dari kisah tersebut, Andre Onana sudah seharusnya melakukan refleksi. Kedatangannya ke Man United seharusnya jadi ‘juru selamat’ terakhir tim di bawah mistar gawang.

Bukannya malah menjadi beban yang membuat Manchester United saat ini terseok-seok di persaingan gelar juara Liga Inggris dan Liga Champions 2023-2024.