Bukan Inter Milan, Langkah Kejutan Sheikh Jassim usai Mundur dari Manchester United
Seperti yang telah dijelaskan, Sir Jim Ratcliffe saat ini belum memiliki Manchester United. Sebab, ia baru akan mengadakan diskusi tingkat lanjut beberapa minggu ke depan.
Glazer memang diyakini tertarik dengan proposal Sir Jim Ratcliffe yang membuat mereka tetap punya kuasa di dalam klub tersebut.
Namun, saat ini proses akuisisi belum berakhir. Jim Ratcliffe sendiri masih harus menyelesaikan banyak hal sebelum resmi jadi partner Glazer.
Sehingga, Manchester Evening News melaporkan bahwa tetap ada kemungkinan Sheikh Jassim kembali dengan tawaran yang lebih besar.
Sebab, Manchester United sudah menjadi klub favoritnya sejak kecil. Inilah alasan Sheikh Jassim ingin mengakuisisi mereka 100 persen.
Tujuannya cuma satu, yakni mengembalikan Setan Merah ke era kejayaan mereka seperti saat ditangani oleh Sir Alex Ferguson berdasarkan The Sun.
Fabrizio Romano juga melaporkan bahwa Sheikh Jassim siap menginvestasikan 8 miliar euro ke Manchester United untuk membenahi semua sektor.
Sheikh Jassim siap merombak Old Trafford, sarana latihan, melunasi utang klub, dan menjamin bahwa mereka tidak akan pernah utang lagi.
Sheikh Jassim juga sudah ingin mendatangkan Kylian Mbappe dari PSG dan Kingsley Coman dari Bayern Munchen di bursa transfer.
Namun, ia sudah mundur dan fans Manchester United hanya bisa berharap ia kembali dengan proposal yang lebih besar sesuai dugaan Manchester Evening News.