Liga Italia

AS Roma Berpeluang Pakai Formasi 'Penghancur' Monza saat Bersua Inter Milan

Senin, 23 Oktober 2023 19:47 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© REUTERS-Alberto Lingria
Pemain AS Roma Lorenzo Pellegrini merayakan gol bersama Romelu Lukaku dan Andrea Belotti REUTERS-Alberto Lingria Copyright: © REUTERS-Alberto Lingria
Pemain AS Roma Lorenzo Pellegrini merayakan gol bersama Romelu Lukaku dan Andrea Belotti REUTERS-Alberto Lingria

INDOSPORT.COM – Setelah berhasil mengalahkan Monza, Jose Mourinho kini bersiap memnbawa AS Roma menang dari Inter Milan di Liga Italia.

Laga melawan Monza menjadi salah satu yang mampu dimenangkan AS Roma pada pekan ke-9 Liga Italia.

Satu gol yang dicetak oleh Stephan El Shaarawy pada menit ke-90 membuat Roma merangkak ke posisi ke-7 klasemen Liga Italia.

Hanya saja, selepas menang dari Monza, AS Roma akan menghadapi lawan berat, yaitu Inter Milan pada pekan depan.

Laga melawan Inter cenderung sulit untuk Roma, mengingat tim tersebut solid dan mampu tampil bagus.

Inter Milan baru saja menekuk Torino dengan skor telak, 3-0 pada pekan lalu dan berbahaya jika AS Roma tak tampil baik.

Sebab, Inter punya skuad yang solid, meskipun Simone Inzaghi cukup jarang mengganti pemain utamanya. Untuk itu, seperti dilansir dari FCinternews, AS Roma disebut akan mengandalkan kembali pemain yang diturunkan di laga melawan Monza.

Susunan pemain ini dianggap Mourinho sebagai yang terbaik untuk melawan Inter Milan, mengingat ada beberapa pemain yang cedera.

Il Giallorossi masih menunggu dua pemain yang tengah dalam proses penyembuhan cedera dan tak bisa berlaga melawan Inter Milan.

Lorenzo Pellegrini dan Paulo Dybala adalah dua sosok tersebut dan kemudian membuat Inter Milan harus memasang duet Romelu Lukaku dan Andrea Belotti.