x

Hasil Liga Inggris Brighton vs Liverpool: Gakpo Masih Belum Nyetel, The Reds Terbantai

Sabtu, 14 Januari 2023 23:58 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
Hasil Liga Inggris (Premier League) antara Brighton vs Liverpool sajikan Cody Gakpo yang masih belum nyetel membuat The Reds terbantai.

INDOSPORT.COM – Hasil Liga Inggris (Premier League) antara Brighton vs Liverpool sajikan Cody Gakpo yang masih belum nyetel membuat The Reds terbantai.

Laga Liga Inggris antara Brighton vs Liverpool ini berakhir dengan skor 3-0 yang mana gol The Seagulls dilesatkan oleh Solly March (46’, 53’) dan Danny Welbeck (81’).

Solly March nyaris membuka keunggulan bagi The Seaguls lewat sepakannya pada menit ke-8. Untung saja bek kanan The Reds, Trent Alexander-Arnold, masih sigap bisa menyelamatkan gawang.

Gakpo mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan dari luar kotak penalty pada menit ke-24, tetapi sepakannya masih bisa diblok oleh salah satu tembok hidup Brighton.

Alex Oxlade-Chamberlain nyaris saja mencetak gol memanfaatkan umpan Trent Alexander-Arnold pada menit ke-27 usai kiper Brighton, Robert Sanchez, salah mengantisipasi bola umpan Mohamed Salah.

Baca Juga

Sayangnya, sepakan pria asal Inggris tersebut masih melebar dari gawang yang dijaga pria berpaspor Spanyol tersebut.

Brighton sempat mendapatkan peluang apik lewat penetrasi yang dilakukan Kaoru Mitoma pada menit ke-29, sayangnya sepakan pria asal Jepang itu masih melebar dari sisi kanan gawang Alisson.

Baca Juga

Brighton mendapatkan penalty setelah Solly March dilanggar oleh Alisson Becker di kotak terlarang. Untung saja sang pemain terjebak offside terlebih dahulu hingga wasit membatalkan hukuman tersebut.

Evan Ferguson nyaris membuka keran gol bagi Brighton lewat sepakannya pada menit ke-45+1, tetapi tendangannya masih mengarah ke arah Alisson sehingga sang kiper bisa menangkapnya dengan mudah.

Laga Liga Inggris antara Brighton vs Liverpool ini berakhir dengan skor kacamata setelah wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama

Baca Juga

1. Babak Kedua

Solly March mencetak gol keduanya di laga Liga Inggris 2022/23 Brighton vs Liverpool (14/01/23). (Foto: REUTERS/Toby Melville)

Laga baru berjalan dua menit, Brighton langsung tancap gas dengan membuka keunggulan lewat Solly March usai memanfaatkan kesalahan dari Joel Matip sehingga menimbulkan serangan balik bagi The Seagulls.

Bola yang akhirnya jatuh ke kaki Kaoru Mitoma langsung diberikan pada Solly March yang bisa membobol gawang Alisson dengan mudah.

March lagi-lagi menjadi mimpi buruk lini pertahanan Liverpool setelah sang pemain berhasil mencetak brace pada menit ke-53 lewat sepakannya dalam kotak penalti yang tak mampu dibendung Alisson.

Hingga menit ke-77, Cody Gakpo juga tampak belum memberikan ancaman berarti bagi lini pertahanan The Seagulls.

Pria asal Belanda itu sempat bermaksud menyambar umpan Trent Alexander-Arnold dari sisi kanan lapangan, sayangnya sepakan melayangnya tidak mengenai bola.

Baca Juga

Danny Welbeck kian membuat Liverpool sengsara setelah eks pemain Manchester United itu berhasil menjebloskan bola ke gawang Alisson dari jarak dekat pada (81’). Kedudukan 3-0 bagi keunggulan Brighton.

Welbeck Kembali mengancam gawang The Reds pada menit ke-87 setelah berhasil meliuk-liuk melewati bek Liverpool, pria asal Inggris ini melepas tembakan kaki kiri yang masih bisa ditangkap Alisson dengan baik.

Baca Juga

Ibrahima Konate sempat mengancam pada menit ke-90+1 lewat sundulannya dari situasi tendangan penjuru. Sayangnya si kulit bundar masih bisa ditangkap oleh Robert Sanchez.

Jeremy Sarmiento melepas tembakan spekulasi dari jarak jauh pada menit ke-90+2 hingga Alisson harus jatuh menyelamatkan gawangnya.

Kedudukan berakhir 3-0 bagi kemenangan The Seagulls seusai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga Liga Inggris antara Brighton vs Liverpool.

Baca Juga

Susunan pemain

Brighton (4-2-3-1): Robert Sanchez; Pascal Groß, Lewis Dunk, Levi Colwill, Pervis Estupinan; Moises Caicedo, Alexis Mac Allister; Solly March, Adam Lallana, Kaoru Mitoma; Evan Ferguson.

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Ibrahima Konate, Andy Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Cody Gakpo, Alex Oxlade-Chamberlain.

LiverpoolLiga Primer InggrisBrighton & Hove AlbionLiga InggrisCody Gakpo

Berita Terkini