x

Jelang Milan vs Atalanta, Tiga Pemain Rossoneri Absen!

Minggu, 26 Februari 2023 13:28 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
Selebrasi gol pemain AC Milan, Rafael Leao usai cetak gol di Liga Champions.

INDOSPORT.COM – Tiga AC Milan dipastikan akan absen dalam laga melawan Atalanta pada pekan ke-24 Liga Italia (Serie A) di San Siro.

Pada Senin (27/02/23) dini hari WIB raksasa Liga Italia, AC Milan akan mendapatkan ujian berat demi mempertahankan posisi mereka di empat klasemen.

AC Milan akan berhadapan dengan Atalanta. Menilik lima pertemuan terakhir kedua tim, Rossoneri memang terlihat lebih unggul dari armada Gian Piero Gasperini.

Tiga kemenangan berhasil diraih armada Stefano Pioli, berbanding terbalik dengan Atalanta yang baru berhasil menorehkan satu kali kemenangan.

Sedangkan, satu sisanya kedua tim bermain imbang. Menjelang menghadapi Atalanta, AC Milan tengah mendapatkan kabar gembira.

Baca Juga

Kiper andalannya, Mike Maignan, dikabarkan sudah bisa diturunkan dalam laga tersebut. Kabar tersebut tentu menjadi suntikan modal bagi kepercayaan diri lini bertahan Milan.

Hal itu diutarakan langsung oleh pelatih AC Milan saat ini, Stefano Pioli, dalam konferensi pers menjelang laga melawan Atalanta.

Baca Juga

“Mike adalah singa di dalam sangkar, dia tidak bisa turun ke lapangan, dia tidak bisa membantu tim,” ujar Stefano Pioli melansir dari Milan News.

“Sekarang dia memiliki kesempatan itu (membantu tim). Dia baik-baik saja, dia sangat termotivasi dan dia akan memberi kontribusi yang besar,” sambung Pioli.

Meski mendapat kabar kembalinya Mike Maignan, akan tetapi AC Milan juga harus mendapat kabar buruk di mana tiga pemainnya dilaporkan akan absen.

Baca Juga

1. Tiga Pemain AC Milan Absen

Davide Calabria, Pemain AC Milan

Bakal mendapatkan lawan sulit, AC Milan justru harus menerima pil pahit dalam diri mereka. Tiga pemainnya dikabarkan akan absen dalam laga melawan Atalanta.

Melansir dari Milan News, ketiga pemain tersebut adalah Ismael Bennacer, Davide Callabria, dan Alessandro Florenzi.

Masalah latihan dengan intensitas tinggi dikabarkan menjadi penyebab ketiga pemain andalan Rossoneri tersebut harus absen dalam laga dini hari nanti.

Meski begitu, ketiga pemain tersebut dilaporkan akan kembali tersedia saat AC Milan berhadapan dengan Fiorentina di akhir pekan nanti.

Mendapatkan kabar yang kurang begitu sedap, AC Milan sebenarnya juga memiliki kabar gembira lain terlepas dari Mike Maignan.

Baca Juga

Kabar tersebut adalah soal kembali Zlatan Ibrahimovic. Menurut Pioli, Ibra dipastikan akan diturunkan dalam laga melawan Atalanta.

“Ibra lebih baik, minggu ini dia bekerja hampir sepenuhnya dengan kami, besok (melawan Atalanta) bisa menjadi kesempatan untuk melihatnya kembali ke lapangan,” ujar Pioli seperti dilansir dari Milan News.

Baca Juga

Kembalinya Ibrahimovic tentu akan menambah kekuatan di daya gedor AC Milan yang dalam beberapa pertandingan terakhir terlihat loyo.

Ibrahimovic diharapkan akan mampu memberikan suntikan motivasi bagi para pemain AC Milan dalam laga melawan Atalanta nanti.

Baca Juga

Sumber: Milan News

AC MilanAtalantaLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini