x

5 Pemain Chelsea yang Diuntungkan dengan Kedatangan Pochettino

Kamis, 27 April 2023 18:32 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Dengan dekatnya Mauricio Pochettino sebagai pelatih anyar, lima penggawa klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, bakal diuntungkan.

INDOSPORT.COM – Dengan dekatnya Mauricio Pochettino sebagai pelatih anyar, lima penggawa klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, bakal diuntungkan.

Kabar makin dekatnya Pochettino sebagai pelatih tim berjuluk The Blues itu diperkuat dengan banyaknya laporan yang beredar.

Dilaporkan oleh jurnalis hingga outlet-outlet ternama, eks pelatih Tottenham Hotspur itu akan menjadi pelatih Chelsea musim depan.

Disebutkan kedua pihak telah sepakat dan tinggal menandatangani kontrak yang tengah disusun oleh klub asal London Barat itu.

Kesepakatan ini terjadi dalam waktu cepat, setelah Chelsea memutuskan tak akan memperkejakan Julian Nagelsmann sebagai pelatihnya musim depan.

Baca Juga

Keputusan untuk tak merekrut Nagelsmann membuat Chelsea kemudian melakukan pendekatan intensif dengan Mauricio Pochettino.

Bertempat di Spanyol, pendekatan ini berjalan memuaskan kedua belah pihak dan kemudian berujung pada kesepakatan verbal, yang kini tengah dilanjutkan ke penandatanganan kontrak.

Baca Juga

Pihak Chelsea merasa puas dengan presentasi dari Pochettino. Sedangkan pelatih berusia 51 tahun itu pun tertarik dengan proyek yang tengah dibangun The Blues.

Kian dekatnya Pochettino menjadi pelatih Chelsea pun membawa angin segar ke beberapa pemain The Blues, baik yang terpinggirkan maupun pemain yang baru datang.

Dengan kehadiran Mauricio Pochettino, siapa pemain Chelsea yang akan diuntungkan oleh kehadirannya tersebut? Berikut ulasan INDOSPORT.

Baca Juga

1. Pemain Tersisihkan Bisa Bertahan?

Mykhaylo Mudryk diperkenalkan sebagai pemain baru Chelsea (15/01/23). (Foto: REUTERS/Peter Cziborra)

1. Mason Mount

Mason Mount merupakan pemain yang saat ini masa depannya berada di ambang pintu keluar Chelsea, setelah pembicaraan kontraknya terhenti.

Ada kemungkinan pembicaraan kontrak itu terhenti karena Mason Mount ingin mengetahui pelatih baru Chelsea. Dengan hadirnya Pochettino, kemungkinan besar pemain berusia 24 tahun itu bertahan.

Pasalnya, Pochettino dilaporkan tertarik dengan kualitas Mason Mount. Selain itu, jebolan akademi Chelsea itu punya atribut yang cocok dengan gaya bermainnya yang mengandalkan Pressing.

Baca Juga

2. Mykhaylo Mudryk

Sejak bergabung pada Januari 2023, Mykhaylo Mudryk menjadi pesakitan di Chelsea. Ia dianggap tak mampu mengeluarkan kemampuan terbaiknya seperti yang digembor-gemborkan.

Tapi bersamaan dengan hadirnya Pochettino, bisa diyakini Mudryk akan menjadi andalan Chelsea dan berkembang bersama The Blues.

Apalagi Pochettino menyukai pemain yang punya kecepatan menyisir sisi sayap dan mampu melakukan tusukan. Bisa saja, Mudryk akan menjadi Son Heung-min yang mampu bersinar di bawah arahannya.

Baca Juga

3. Enzo Fernandez

Meski penampilannya terbilang tak buruk di Chelsea sejak bergabung pada Januari 2023 lalu, Enzo Fernandez tetap dianggap kurang bertaji.

Ia dianggap tak bisa menjadi gelandang bertahan mumpuni dan pengatur ritme permainan yang kini menjadi permasalahan besar Chelsea.

Di bawah Pochettino, peran Enzo diyakini tak akan lagi di posisi gelandang bertahan, di mana ia akan didapuk sebagai gelandang nomor 8 atau Box to Box, sama seperti Marco Verratti di bawah arahannya di PSG.

Baca Juga

2. Pemain Melempem Bakal Bersinar

Selebrasi Kai Havertz dalam laga Liga Inggris antara Chelsea vs Wolverhampton Wanderers

4. Reece James

Reece James harus meredup musim ini akibat badai cedera dan pergantian pelatih serta taktik yang membuat perannya tertutup.

Di bawah arahan Pochettino, besar kemungkinan ia akan menjadi andalan kembali dengan kemampuannya melakukan serangan.

Hal ini berkaca pada kemampuan Pochettino mengeluarkan kemampuan terbaik Achraf Hakimi di PSG yang memiliki posisi sama dengan Reece James, yakni sebagai Fullback yang bisa menjadi Wing Back.

5. Kai Havertz

Masih ingat dengan kemampuan apik Dele Alli yang bersinar terang di bawah arahan Pochettino saat masih membesut Tottenham Hotspur?

Di Chelsea saat ini, Pochettino berpotensi mengeluarkan kemampuan terbaik Kai Havertz sebagai penyerang lubang layaknya Dele Alli, yang tak banyak bergerak tapi bisa menjadi sosok mengejutkan di belakang penyerang utama.

Havertz selama ini lebih banyak dijadikan penyerang tengah. Tapi posisi naturalnya adalah Free Role, menjadi pemain bayangan di belakang penyerang layaknya Dele Alli kala masih bersinar di Tottenham.

ChelseaMauricio PochettinoIn Depth SportsEnzo FernandezMason MountKai HavertzReece JamesOne FootballMykhaylo Mudryk

Berita Terkini