x

Lolos ke Babak Utama Chinese Taipei Open 2022, Komang Ayu: Ada Kendala Angin

Rabu, 20 Juli 2022 08:07 WIB
Penulis: Martini | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi. Foto: PBSI

INDOSPORT.COM - Lolos ke babak utama Chinese Taipei Open 2022, pebulutangkis tunggal putri Indonesia yakni Komang Ayu Cahya Dewi menuturkan apa yang dirasakannya.

Menjadi satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia di Chinese Taipei Open 2022, Komang Ayu tidak gentar. Sebaliknya, ia bisa tampil lepas di babak kualifikasi.

Baca Juga

Komang menang atas wakil India, Keyura Mopati, dua game langsung 21-13, 21-14, dalam laga yang dihelat di Taipei Heping Basketball Gymnasium, Selasa (19/7/22).

Ini adalah turnamen perdana bagi Komang Ayu di level Super Series. Sebelumnya, ia tampio menjanjikan di Piala Uber 2022.

"Saya cukup senang bisa pertama kali ke Taipei dan bermain di kelas Super 300," ucap Komang Ayu selepas pertandingan.

Baca Juga

"Hari ini saya mainnya lebih bisa mengontrol lawan. Hanya kendala di angin yang cukup kencang, tetapi saya harus bisa mengatasi keadaan tersebut," lanjut Komang Ayu lagi.

Menjadi satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia di ajang ini, tak membuat pemain kelahiran 21 Oktober 2002 itu terbebani.

Sebaliknya, Komang ingin memberikan yang terbaik di setiap kesempatan. Ia akan tampil pada Rabu (20/7/22), menantang wakil tuan rumah, Chen Su Yu di babak 32 besar.

Baca Juga

"Tidak ada beban main di sini, saya mau menunjukkan yang terbaik saat diberikan kesempatan di pertandingan yang levelnya cukup tinggi bagi saya," ungkap Komang.

"Besok (hari ini) harus main tenang dan sebisa mungkin menikmati pertandingan," pungkas pebulutangkis 19 tahun tersebut.


1. Wakil Indonesia Mundur Berjamaah

Rionny Mainaky, Kabid Bimpres PBSI

Setelah Singapore Open 2022 tuntas pada Minggu (17/7/22), Chinese Taipei Open 2022 langsung digelar pada Selasa (19/7/22). Ada sedikit waktu bagi pemain untuk persiapan.

Masalahnya, jarak dari Singapura ke Taipei memakan banyak waktu, apalagi protokol kesehatan di Taipei sangat ketat, kontingen Indonesia tidak mau mengambil resiko itu.

Baca Juga

Maka dari itu, 12 atlet Merah Putih yang tampil di Singapore Open 2022, langsung batal berangkat untuk mengikuti turnamen Chinese Taipei Open 2022 Super 300.

Hal itu dikonfirmasi oleh Kabid Bina Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky pada awak media.

"Jadi, kita menarik semua pemain dari Taipei, yang sempat tampil di Singapore Open, karena ada pemain dan juga pelatih yang sakit," ungkap Rionny Mainaky.

Baca Juga

Apalagi, saat di Singapore Open lalu, ada atlet Malaysia yang terpapar Covid-19. Jadi, menurut PBSI, akan lebih baik para atlet Indonesia dikarantina di Jakarta saja.

"Di Taipei, protokol kesehatan masih sangat ketat. Ada karantina, sistem bubble dan tes antigen setiap hari," jelas Rionny Mainaky.

"Bila terpapar, karantina harus di rumah sakit. Kita tidak mau mengambil resiko."

Baca Juga

Rionny menambahkan, tim yang kembali dari Singapura akan menjalani tes PCR dan karantina sesampainya di Indonesia, untuk memastikan semuanya aman dari Covid-19.

Kemudian, para atlet akan fokus dalam persiapan menghadapi ajang BWF World Championship 2022, bulan Agustus nanti.


2. Wakil Indonesia di Taipei Open 2022

Ikhsan Leonardo Imanuel dalam aksinya di ajang BWF World Junior Championships 2018

Walau begitu, tim Indonesia bukan tanpa wakil di Chinese Taipei Open 2022. Ada tiga wakil Merah-Putih yang disiapkan PP PBSI.

Mereka adalah Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay, Christian Adinata (tunggal putra) dan Komang Ayu Cahya Dewi (tunggal putri) yang sudah tiba sejak Jumat (15/7/22) lalu.

Sayangnya, Christian Adinata tersingkir di babak kualifikasi. Ia kalah tiga set dari wakil tuan rumah, Chen Ci Ting, skor 21-14, 17-21, 15-21. Ia gagal melangkah ke babak utama.

Berikut ini adalah wakil Indonesia di babak 32 besar Chinese Taipei Open 2022, yang akan bermain pada hari ini, Rabu (20/07/22).

Komang Ayu Cahya Dewi (152) vs Chen Su Yu (161)
Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (86) vs Wang Tzu Wei (2).

Baca Juga
BulutangkisBerita BulutangkisIkhsan Leonardo RumbayKomang Ayu Cahya DewiRionny MainakyChinese Taipei Open 2022

Berita Terkini