x

Wow! Ikut Kejuaraan Dunia 2022, Sosok Veteran Vietnam ini Bakal Lampaui Rekor Lin Dan

Rabu, 10 Agustus 2022 11:48 WIB
Penulis: Miranti | Editor:
Tunggal putra veteran Vietnam, Nguyen Tien Minh, bakal memecahkan rekor Lin Dan, sebagai pemain yang paling banyak tampil di Kejuaraan Dunia Bulutangkis.

INDOSPORT.COM – Tunggal putra veteran Vietnam, Nguyen Tien Minh, bakal memecahkan rekor Lin Dan, sebagai pemain yang paling banyak tampil di Kejuaraan Dunia Bulutangkis.

Sekadar informasi, Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 akan segera berlangsung pada 22-28 Agustus di Tokyo Metropolitan Stadium.

Baca Juga

Kejuaraan Dunia Bulutangkis mengadopsi sistem undangan pemain. Jika pemain dan federasi yang diundang setuju, maka mereka memenuhi syarat untuk berpartisipasi.

Vietnam bakal ambil bagian dalam menyemarakkan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 kali ini. Apalagi mereka memiliki beberapa pemain dengan status ‘kuda hitam.’

Salah satunya adalah pemain veteran berusia 39 tahun, Nguyen Tien Minh. Berstatus sebagai tunggal putra utama di Vietnam, Nguyen Tien Minh terundang oleh BWF untuk tampil di ajang ini.

Baca Juga

Apalagi dia memiliki rekam jejak sebagai penyabet medali perunggu Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2005 usai bertarung sengit dengan seteru abadinya, Lin Dan.

Nguyen Tien Minh yang pernah menyandang tunggal putra ranking 5 dunia itu tentunya berharap bisa maksimal di usianya yang sudah tidak muda lagi.

Bahkan ini adalah partisipasi ke-13 bagi Nguyen Tien Minh  artinya membuat namanya tercatat sebagai tunggal putra dunia yang paling banyak tampil di Kejuaraan Dunia Bulutangkis.

Baca Juga

Dilansir laman Vietnam News, Nguyen Tien Minh memecahkan rekor yang dipegang Lin Dan dengan 12 kali penampilan di Kejuaraan Dunia Bulutangkis.

Demikian bunyinya, “ Pemain nasional peringkat teratas akan ambil bagian dalam acara tersebut untuk ke-13 kalinya sejak debutnya pada 2005, satu lebih banyak dari rekor yang dipegang oleh Legenda Lin Dan.”


1. Pemain Tertua di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022

Selain Nguyen Tien Minh, pemain tertua lainnya yang bakal ambil di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 adalah Niluka Karunaratne (37 tahun, Sri Lanka) dan Pablo Abian (37 tahun, Spanyol).

Selain Nguyen Tien Minh, pemain tertua lainnya yang bakal ambil di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 adalah Niluka Karunaratne (37 tahun, Sri Lanka) dan Pablo Abian (37 tahun, Spanyol).

Jadi Nguyen Tien  Minh, Niluka Karunaratne, dan Pablo Abian akan mengandalkan pengalamannya untuk bisa melawan para rival muda di Kejuaraan dunia Bulutangkis 2022 nanti.

Baca Juga

Karena tak bisa dipungkiri, meski saat ini sudah senior, ketiga pemain itu masih menjadi andalan negaranya dalam berbagai kompetisi bulutangkis.

Nguyen Tien Minh sendiri baru saja menyabet perunggu SEA Games 2021 pada 2022 lalu. Mantan rival legenda Lin Dan itu juga baru saja berpartisipasi di Badminton Asia Championship 2022 meski kandas di R16 .

Namun, tak bisa dipungkiri, karena faktor usia, dibanding tahun-tahun sebelumnya, Nguyen Tien Minh lebih selektif dalam partisipasinya di turnamen.

Baca Juga

Tercatat pada 2021, mantan rival Lin Dan itu hanya mengikuti 2 turnamen, yaitu Olimpiade Tokyo 2020 dan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021.

Jadi Vietnam pun mau tak mau harus bersiap mencari para pelapis Nguyen Tien Minh untuk tetap bersaing di berbagai turnamen.

Pada ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 ini, Nguyen Tien Minh akan ditemani oleh dua pemain tunggal putri perwakilan Vietnam yaitu Nguyen Thuy Lin dan Vu Thi Trang (B).

Baca Juga

Nguyen Thuy Linh yang menempati ranking 57 dunia, sedang berupaya untuk mengumpulkan poin demi lolos kualifikasi Olimpiade 2024 di Paris.

Sementara Vu Thi Trang (B) yang merupakan istri Nguyen Tien Minh juga membidik hasil maksimal di ajang kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 mendatang.


2. Jepang Bakal Ngamuk di Kejuaraan Dunia 2022

Pelatih Nippon Badminton Association (NBA), Park Joo-bong, mengungkapkan ambisinya untuk membawa Jepang berjaya di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Selain Nguyen Tien Minh dari Vietnam, Jepang pun menjadi salah satu negara yang bakal berpartisipasi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Pelatih Nippon Badminton Association (NBA), Park Joo-bong, mengungkapkan ambisinya untuk membawa Jepang berjaya di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

“Olimpiade Tokyo 2020 lalu, kami tidak memiliki hasil yang baik. Kali ini (di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022), kami ingin balas dendam,” ujar Park Joo-bong melansir laman Badminton Spirit.

“Saya ingin melakukan yang terbaik agar tim Jepang bisa tampil baik di depan para penggemar di Kandang,”sambungnya.

Baca selengkapnya: Ancaman Besar Indonesia, Jepang Bakal ‘Ngamuk’ di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022

 

Lin DanVietnamBulutangkisBerita BulutangkisKejuaraan Dunia BulutangkisNguyen Tien MinhKejuaraan Dunia Bulutangkis 2022

Berita Terkini