NBA

(VIDEO) Penggawa Thunder Terlibat Adu Mulut dengan Wartawan

Senin, 24 April 2017 17:37 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Layne Murdoch/NBAE via Getty Images
Russell Westbrook dan Steven Adams saat memberikan keterangan dalam konferensi pers. Copyright: © Layne Murdoch/NBAE via Getty Images
Russell Westbrook dan Steven Adams saat memberikan keterangan dalam konferensi pers.

Hasil tidak memuaskan harus dirasakan oleh Oklahoma City Thunder dalam lanjutan game keempat babak play-off NBA 2016/17. Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Thunder harus takluk dengan skor 109-113 dari Houston Rockets.

Catatan buruk itu pun semakin diperkeruh dengan kejadian yang melibatkan salah satu pemainnya, Russell Westbrook. Pasalnya, pemain kelahiran 12 November 1988 itu sempat terlibat cekcok dengan salah satu wartawan saat konferensi pers pasca pertandingan.

Saat itu, salah satu wartawan mengajukan pertanyaan kepada Steven Adams mengenai penyebab Thunder justru balik ditundukkan oleh Rockets ketika Westbrook sedang beristirahat.

Namun, sebelum Steven menjawab pertanyaan tersebut, Westbrook mengambil alih mikrofon dan menjawabnya pertanyaan wartawan itu dengan nada kesal.

"Saya tidak ingin siapapun memecah belah kami sebagai sebuah tim. Kami bermain di sini secara bersama-sama. Jangan buat kami saling memusuhi satu sama lain. Saya tidak ingin kedepannya tim ini disebut sebagai Russell dkk. Jadi, saya tidak ingin ada pertanyaan seperti ini lagi," ujar Westbrook dengan nada ketus.

Mendengar jawaban yang tidak menyenangkan dari Westbrook seperti itu, wartawan tersebut justru semakin gencar mengajukan pertanyaan dan meminta Steven untuk menjawabnya.

Kesal dengan tindakan wartawan tersebut, Westbrook kembali menjawab dengan nada yang semakin tinggi.

"Sudah saya tekankan, saya tidak ingin mendengar lagi istilah yang mengatakan bila Russell tidak bermain, maka tim akan tampil buruk. Itu bukan masalah karena dalam pertandingan, kami bermain sebagai satu tim," ujar Westbrook.

Russel pun meminta wartawan lainnya untuk mengajukan pertanyaan. Namun, wartawan yang mengajukan pertanyaan mengesalkan menurut Westbrook menolak berhenti bertanya, lantaran merasa pertanyaannya belum terjawab.

Pihak panitia pada akhirnya meminta wartawan tersebut menghentikan pertanyaan dan membiarkan wartawan lain untuk memberi pertanyaan kepada Westbrook dan Steven.