Bogor Siliwangi Kalah Tipis dari STAPAC, Daniel Wenas Kecewa

Jumat, 7 Desember 2018 19:59 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Lanjar Wiratri
© Shintya Maharani
Bintang Bogor Siliwangi, Daniel Wenas. Copyright: © Shintya Maharani
Bintang Bogor Siliwangi, Daniel Wenas.

INDOSPORT.COM - Bogor Siliwangi harus rela tumbang oleh Stapac Jakarta dengan skor tipis 65-67 di hari pertama Indonesia Basketball League (IBL) Seri II Jakarta. Permainan agresif pun terus ditunjukkan oleh kedua tim secara konsisten dari awal hingga akhir pertandingan.

Meski kalah, Bogor Siliwangi mengalami kemajuan yang cukup signifikan. Hal ini juga disebabkan oleh kedatangan tiga pemain baru pada musim ini, yakni Daniel Wenas, Kelly Purwanto, dan Martavious Irving.

Hal itu pun disadari oleh Daniel Wenas sebagai salah satu pemain yang cukup kontributif dalam game kali ini.

"Kalau kami (Bogor Siliwangi) di start awal tampil lebih bagus lagi, mungkin Bogor Siliwangi bisa menang, jauh bahkan," ujar pemilik nomor punggung 7 ini kepada INDOSPORT usai permainan.

Sebagai pemain baru yang kerap disebut memberikan pengaruh besar dan warna baru bagi Bogor Siliwangi, Daniel pun merasa kecewa atas hasil kali ini.

"Kecewa ya karena harusnya menang seperti yang di Semarang kemarin," ungkap Daniel.

"Tapi kami harus lupakan game ini dan fokus untuk 14 pertandingan selanjutnya," imbuhnya.

Selain itu, Daniel pun mengungkap soal pemain yang menjadi pesaing berat di Stapac pada permainan kali ini. Daniel Wenas menilai sosok Agassi Goantara menjadi momok yang cukup menakutkan di kubu Stapac.

"Karena di kuarter 1, 2, dan 3 dia tidak terlalu menonjol, ketika di waktu yang menentukan dia malah hit big shot, so congrats lah buat Agassi," tutupnya.

Terus Ikuti Berita Basket IBL Lainnya di INDOSPORT