Bursa Transfer NBA: Tak Cukup LeBron James, Lakers Juga Inginkan Davis

Senin, 17 Desember 2018 15:33 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
Anthony Davis, pebasket bintang New Orleans Pelicans dikabarkan masuk dalam pantauan dari LA Lakers. Copyright: © INDOSPORT
Anthony Davis, pebasket bintang New Orleans Pelicans dikabarkan masuk dalam pantauan dari LA Lakers.

INDOSPORT.COM - Salah satu tim penuh sejarah NBA, LA Lakers tampaknya benar-benar ingin kembali ke masa kejayaan mereka. Setelah sukses mendapatkan pemain megabintang LeBron James pada musim panas lalu, kini mereka berhasrat untuk mendatangkan pemain baru lainnya.

Kehadiran James sendiri memberikan dampak yang sangat positif. Bayangkan, dalam beberapa musim terakhir, Lakers selalu menempati urutan papan bawah klasemen sementara.

Kini, tim yang bermarkas di Staples Center itu berhasil menempati urutan ke-4 di klasemen sementara Wilayah Barat dan bukan tidak mungkin mereka bisa lolos ke babak playoffs.

© INDOSPORT
LeBron James, pemain megabintang LA Lakers. Copyright: INDOSPORTLeBron James, pemain megabintang LA Lakers.

Dilansir dari berita sports, LASportshub, Lakers sedang mencoba untuk mendatangkan pemain bintang dari New Orleans Pelicans, Anthony Davis.

Pebasket yang terkenal karena alisnya yang menyambung ini diharapkan mampu menjadi tandem yang baik bagi LeBron James.

Namun ada 2 hal yang diyakni menjadi kendala bagi Lakers untuk mendatangkan pebasket yang berposisi sebagai power forward tersebut.

Yang pertama tentu faktor uang. Meski dalam dunia transfer NBA transfer pemain dilakukan dengan sistem tukar pemain, namun pastinya mereka juga harus bisa memikirkan gaji yang diberikan kepada Davis, mengingat mereka juga sudah memberikan gaji yang tinggi untuk James.

Sekedar informasi, James saat ini menerima gaji dari Lakers sebesar 154 juta USD atau lebih dari Rp2,24 triliun untuk durasi kontrak 4 tahun.

Meski nantinya Davis diberikan gaji tinggi yang tak sampai seperti James, tetap saja uang yang harus dikeluarkan pastinya sangat besar.

© INDOSPORT
Anthony Davis, pebasket New Orleans Pelicans. Copyright: INDOSPORTAnthony Davis, pebasket New Orleans Pelicans.

Kendala kedua adalah Lakers harus bisa menukar pemain yang minimal memiliki label bintang atau kemampuan yang nyaris setara dengan Davis.

Paling tidak, mereka harus menukar 3 pemain sekaligus untuk mendapatkan satu orang Davis yang pastinya bisa membuat roster (skuat) mereka menjadi pincang.

Namun jika mereka hanya ingin menukar satu pemain, praktis hanya LeBron James sajalah yang bisa memenuhi keinginan dari Pelicans.

Wajar, dalam beberapa musim terakhir pemain yang juga bisa berposisi sebagai center ini selalu menjadi poros serangan bagi Pelicans.

Oleh karena itu, sampai tanggal yang ditentukan untuk transfer pertukaran pemain NBA yang dibuka pada tanggal 7 Februari 2019 mendatang, Lakers masih punya waktu untuk memikirkan bagaimana cara mereka merekrut Davis.

Ikuti terus berita olahraga NBA dan berita seputar sepak bola di INDOSPORT.COM