Gara-gara Foto Mao Zedong, Klub Basket China Kena Denda Rp1,9 Miliar

Sabtu, 14 Desember 2019 18:13 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© taiwannews.com.tw
Tim basket asal China, Zhejiang Guangsha Lions mendapatkan denda sekitar Rp1,9 miliar karena mengganti foto wajah pemimpin China, Mao Zedong dengan maskot klub. Copyright: © taiwannews.com.tw
Tim basket asal China, Zhejiang Guangsha Lions mendapatkan denda sekitar Rp1,9 miliar karena mengganti foto wajah pemimpin China, Mao Zedong dengan maskot klub.

INDOSPORT.COM - Tim basket asal China, Zhejiang Guangsha Lions mendapatkan denda sekitar Rp1,9 miliar karena mengganti foto wajah pemimpin China, Mao Zedong dengan maskot klub.

Zhejiang Guangsha Lions membuat poster yang kemudian menyita perhatian di media sosial. Poster itu berisi foto yang maskot klub yang identik denfan Mau Zedong.

Di bawahnya kemudian ada gambar lima pemain basket yang menggunakan syal merah. Lalu di bawahnya ada tulisan "Hidup spirit merah."

Berkat poster itu, Asosiasi Bola Basket China (CBA) kemudian mengambil tindakan dengan mendenda Zhejiang Guangsha Lions sebesar Rp1,9 miliar.

Dilansir dari Taiwannews.com, CBA memberikan denda karena beralasan bahwa poster itu menunjukkan infomasi yang tidak pantas dan bisa menimbulkan dampak sosial yang negatif.

Selain mendapatkan denda, tim basket tersebut juga diserang oleh para netizen kaena merusak citra Mao Zedong. Bahkan ada yang menuntut bahwa pemilik klub itu harus dihukum mati.

Sementara itu, Zhejiang Guangsha Lions sendiri kemudian menyelidiki staf yang bertanggung jawab atas desain poster tersebut dan mereka langsung memecatnya.