Terduga Teroris Yogyakarta Adalah Peraih Emas PON 2008

Jumat, 20 Juli 2018 21:13 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© ruyatabirleri.net.tr
Ilustrasi judo. Copyright: © ruyatabirleri.net.tr
Ilustrasi judo.

INDOSPORT.com - Salah seorang terduga teroris baru saja dibekuk Densus 88 di Jalan Permunas Condongsari, Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta, Rabu (18/07/18) lalu. Menurut kabar yang beredar kalau terduga teroris itu seorang mantan atlet.

Terduga teroris yang disamarkan namanya menjadi IS ini ternyata merupakan atlet olahraga judo. Hal itu dibenarkan langsung oleh mantan rekan terduga teroris, yakni berinisial LK.

"Saya kenal sejak masih SD (Sekolah Dasar). Tadinya dia tinggal di Bandung tapi pindah ke Yogyakarta. Namun sekitar 2 tahun lalu sudah putus kontak," terang LK.

Lk juga menambahkan kalau IS pernah menghubunginya sekitar 6 bulan yang lalu ke nomor ponsel sang istri, akan tetapi tidak terjawab. LK pun berusaha menghubungi balik, namun tak ada respons.