Lama Menghilang, Khabib Jadi 'Bodyguard' Presiden Dagestan?

Minggu, 11 November 2018 04:33 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© USA
Khabib Nurmagomedov saat beraksi di atas oktagon. Copyright: © USA
Khabib Nurmagomedov saat beraksi di atas oktagon.

INDOSPORT.COM - Setelah lama menghilang pasca bentrok dengan Conor McGregor di UFC 229. Khabib Nurmagomedov secara mengejutkan, dikabarkan tengah memikirkan tawaran menjadi asisten pemimpin Republik Dagestan, Vladimir Vasilyev.

Hal ini terkuak saat pemegang sabuk kelas ringan UFC ini menghadiri acara penganugerahan untuk atlet-atlet Dagestan dan Russia yang berprestasi. Dilansir dari tass.ru, Khabib pun mengakui bahwa tawaran tersebut benar adanya, dan ia tak mengelak sedang memikirkan tawaran itu.

"Ya, tapi kami akan berdiskusi terlebih dahulu pada pertemuan berikutnya, mungkin kami akan (menerimanya)," ucap Khabib.

Hal ini turut diperkuat setelah Khabib mengunggah sebuah foto dalam akun Instagram pribadinya yang berisikan pertemuannya dengan Vasilyev.

"Hari ini kepala Republik kita Vladimir Abdualievich Vasilyev mengungdang saya dan ayah saya, dan juga memberikan kami penghargaan negara tingkat tertinggi Dagestan," tulis Khabib dalam unggahannya tersebut.

Sebelumnya, Vasilyev mengatakan bahwa dirinya sangat tertarik menjadikan Khabib sebagai asistennya, mengingat petarung berjuluk The Eagle ini merupakan putra daerah Dagestan yang merupakan salah satu daerah di Russia.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

"Bekerja sama untuk kepentingan Dagestan dan Rusia melalui olahraga, yang mana Khabib mendedikasikan hidupnya untuk itu," ucap Vasilyev.

Di sisi lain, Abdulmanap Nurmagomedov, selaku ayah Khabib turut mendapatkan sebuah penghargaan atas dedikasinya menjadi seorang pelatih dan mentor untuk atlet-atlet Dagestan di kancah UFC dan MMA.

"Harapan semua pria memimpikan anaknya bisa menjadilebih bertalenta, sukses, kuat, tapi anda berhasil membesarkan orang yang dapat dibanggakan oleh Dagestan dan seluruh negara (Russia)," ucap Vasilyev.

Penulis: Ridi F Khan

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Ikuti Terus Berita UFC dan Berita Sport Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM